Mohon tunggu...
Mahendra Paripurna
Mahendra Paripurna Mohon Tunggu... Administrasi - Berkarya di Swasta

Pekerja Penyuka Tulis Baca, Pecinta Jalan Kaki dan Transportasi Umum yang Mencoba Menatap Langit

Selanjutnya

Tutup

Ramadan Pilihan

Musala Nurul Jannah yang Unik dan 'Ngangenin', Cahaya Surga di Tengah Ramadan dan Pandemi

30 April 2021   15:39 Diperbarui: 30 April 2021   15:58 3166
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Semangat untuk beribadah bersama bahkan sedemikian menggebunya. Hingga dulu, saat kondisi belum selesai saja, dengan beratapkan terpal, berlantai semen dan di kelilingi tiang-tiang besi yang belum rapi, Shalat berjamaah sudah dilaksanakan.

Dok. Bpk. Arif Wijaya
Dok. Bpk. Arif Wijaya

Seiring waktu dengan bantuan 'kencleng' yang dibagikan ke setiap rumah warga dan beberapa donatur, pembangunan dapat berlanjut hingga ke lantai dua.

Pandemi telah mengubah kebiasaan orang terutama anak-anak. Mereka jadi bergantung kepada gawai. Permainan 'game online' kian marak. Karena terbatasnya aktivitas yang bisa dilakukan selama pandemi.

Kegiatan belajar mengajar dilakukan secara daring. Praktis gawai menjadi pusat perhatian setiap anak. Sementara pengetahuan anak tentang islam, ibadah dan Al Quran juga terhenti karena banyak tempat pengajian yang tutup.

Melihat hal ini para ustadz yang biasa berdakwah di Mushola Nurul Jannah terpanggil untuk memecahkan masalah ini. Akan ada satu generasi yang hilang dari mengenal Islam dan Al Quran jika dibiarkan terus-menerus.

Dok.pribadi
Dok.pribadi

Mushola Nurul Jannah melalui Ustadz Dadang mulai mengajak anak-anak di lingkungan perumahan untuk mengikuti pengajian yang diselenggarakannya.

Awalnya hanya satu dua orang yang datang namun makin lama bertambah. Tapi namanya anak-anak terkadang ada juga yang belum konsisten kehadirannya.

Kondisi ini tidak menyurutkan keinginan sang ustadz mengajak dan membangunkan semangat belajar islam anak-anak. Sedikit atau banyak yang datang bukanlah masalah.

Pendidikan aqidah melalui cerita-cerita nabi dan para sahabat ikut melengkapi. Disamping berbagai kuis dan materi keilmuan yang menambah keimanan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ramadan Selengkapnya
Lihat Ramadan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun