Fermentasi Jerami dengan Hijauan
Potong jerami padi dan hijauan menjadi potongan kecil (sekitar 10-15 cm) untuk memudahkan proses fermentasi.
Campurkan 2,5 kg probiotik dengan 10 kg molase atau gula tebu dalam 500 liter air. Aduk hingga semua bahan tercampur rata.
Sebarkan jerami padi di tempat yang bersih dan rata. Tambahkan hijauan di atas jerami padi.
Kemudian semprot larutan probiotik, aduk semua bahan dengan alat pengaduk hingga semua bagian terkena larutan.
Bentuk tumpukan jerami padi dan hijauan yang telah dicampur di tempat terbuka. Pastikan tumpukan padat dan rapi untuk mengurangi jumlah udara yang terjebak di dalamnya.
Tutup tumpukan pakan fermentasi dengan tarpal.Â
Gunakan batu atau karung pasir untuk menahan tepi terpal agar tetap tertutup dan tidak terbuka oleh angin.
Biarkan tumpukan jerami dan hijauan berfermentasi di tempat yang sejuk dan kering selama 2-3 minggu.
Keunggulan Pakan Jerami yang Diolah
1. Proses amoniasi dan fermentasi meningkatkan kandungan protein dan energi dalam jerami, menjadikannya pakan yang lebih bergizi bagi ternak