Mohon tunggu...
Mas Yunus
Mas Yunus Mohon Tunggu... Dosen - Beyond Blogger. Penulis ihwal pengembangan ekonomi masyarakat, wisata, edukasi, dan bisnis.

Tinggal di Kota Malang. Bersyukur itu indah. Kepercayaan adalah modal paling berharga. Menulis untuk mengapresiasi. Lebih dari itu, adalah bonus.

Selanjutnya

Tutup

Cerita Pemilih

Implementasi Pembelajaran Saintifik 5M

2 September 2015   16:41 Diperbarui: 4 April 2017   18:31 55967
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dengan melakukan percobaan semacam itu, selain peserta didik merasa senang, mereka dapat belajar sambil mengalami. Sudah barang tentu, setiap percobaan perlu dipersiapkan sebelum pembelajaran berlangsung dan dirumuskan dengan baik dalam dokumen Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP). Membuat RPP adalah tugas guru, bukan tugas pemerintah yang terkait dalam bidang pendidikan nasional. Mengapa? Karena gurulah yang paling tahu situasi dan kondisi sekolah masing-masing, jadi RPP tidak perlu distandarkan, kecuali hanya prinsip-prinsip atau komponen-komponen penting RPP-nya.

Langkah ke-4: Menalar (associating).

Menalar dalam pengertian ini adalah padanan dari istilah associating dalam bahasa Inggris, bukan kata reasoning. John M. Echols dan Hasan Shadily (1995: 469) dalam bukunya Kamus Inggris-Indonesia menerjemahkan kata reasoning dengan pemikiran atau pertimbangan. Namun penalaran yang dimaksudkan di sini lebih dekat dengan padanan dari kata “associating”, yang merujuk pada teori belajar asosiasi (pembelajaran asosiatif).

Sebuah Modul Pelatihan Kurikulum 2013 menjelaskan, bahwa esensi istilah asosiasi ini merujuk pada kemampuan mengelompokkan beragam ide dan mengasosiasikan beragam peristiwa yang kemudian mamasukkannya menjadi penggalan memori (Kemendikbud, 2013: 215). Pengalaman-pengalaman yang tersimpan di memori otak itu berelasi atau berinteraksi dengan pengalaman sebelumnya yang sudah tersedia. Proses inilah yang dikenal sebagai asosiasi atau menalar.

Bagaimana mempraktikkannya? Peserta didik dilatih untuk menghubungkan antara satu obyek/kejadian dengan objek/kejadian lain, sehingga hubungan antara beberapa variabel menjadi jelas, baik bersifat induktif atau deduktif. Misalnya penalaran induksi sebab-akibat seperti: “berusaha keras, berdo’a, dan tidak berputus-asa, adalah faktor-faktor pendorong kesuksesan hidup seseorang”.

Langkah ke-5: Mengkomunikasikan (Communicating)

Dalam bentuk sederhana, mengkomunikasikan berarti mempresentasikan atau menunjukkan hasil pekerjaannya kepada publik, secara lisan atau tulisan, atau bentuk karya lain sehingga mendapat respon yang lebih luas. Dalam ruang terbatas, peserta didik cukup menyajikan kesimpulan hasil pekerjaannya di hadapan teman-temannya di dalam kelas.

Seiring dengan kemajuan teknologi informasi dan komunikasi, para guru dapat memanfaatkan kecanggihan itu untuk mengkomunikasikan karya-karya terbaik peserta didiknya di dunia maya, sehingga bisa direspon oleh pembaca yang lebih luas. Misalnya, karya mereka dipublikasikan di Blog kompasiana.com, menarik dan bermanfaat bukan?.

Itulah sekedar sharing dari pengalaman selama mendampingi mereka. Semoga para guru kita dapat mengambil pelajaran dan terus berbenah diri untuk memperbaiki mutu SDM Indonesia. Pendekatan saintifik, merupakan salah satu pendekatan pembelajaran yang mendorong untuk menghasilkan mutu lulusan yang produktif, inovatif, kreatif dan berkarakter. Semoga bermanfaat!.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Cerita Pemilih Selengkapnya
Lihat Cerita Pemilih Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun