Selain menyalurkan bantuan, ewarong juga bisa menerima barang dagangan atau produk-produk yang berasal dari penerima manfaat maupun masyarakat pada umumnya. Hal ini akan merangsang masyarakat agar lebih produktif. Termasuk membantu mereka yang memiliki produk tertentu, tapi mengalami kesulitan dalam pemasaran.Â
Jika produk yang ada di ewarong banyak dan lengkap, maka penerima manfaat yang datang mengambil bantuan, akan tertarik untuk membeli produk yang tersedia. Daripada mereka membeli ke swalayan atau toko lain. Tujuannya adalah membantu sesama teman sendiri (simbiosis mutualisme).
Ke depan, selain secara rutin mengambil bantuan di ewarong, diharapkan penerima manfaat dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari juga membiasakan diri untuk berbelanja di ewarong. Lebih dari itu, masyarakat umum selain penerima manfaat juga diharapkan untuk berbelanja ke ewarong. Hal ini akan menambah omzet ewarong, yang sudah pasti akan meningkatkan penghasilan para pengelolanya. Dengan demikian, misi untuk memberdayakan ekonomi dapat tercapai.
*) Pendamping Sosial Kecamatan Simo
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H