Kalimat afirmasi yang singkat akan lebih mudah diingat. Anggaplah afirmasi positif kamu sebagai jingle iklan dan bayangkan seolah setiap kata yang kamu gunakan dalam jingle kamu senilai dengan Rp 10.000.000,-.
5. Ciptakan afirmasi positif yang spesifik
Afirmasi positif yang tidak jelas akan menghasilkan hal yang tidak jelas juga.
Afirmasi yang salah: Aku berhasil mencapai kestabilan finansial.
Afirmasi yang benar: Aku berhasil memperoleh gaji Rp 15.000.000,- per bulan dari Perusahaan aku bekerja dan gaji minimal Rp 3.000.000,- per bulan dari freelance sebagai editor video.
6. Gunakan kata kerja aktif
Kata kerja aktif akan membuat pikiran kamu membayangkan bahwa kamu sedang melakukan hal tersebut.
Afirmasi yang salah: Aku percaya diri dan cerdas.
Afirmasi yang benar: Aku bersikap cerdas dan penuh percaya diri setiap harinya.
7. Pakailah minimal satu kata yang bersifat emosional dalam afirmasi kamu
Gunakan satu yang bersifat emosional yang menggambarkan seolah kamu sudah mencapai target kamu.