Waktunya mencoba Apple Crumble! Rasa apel pada menu ini mirip seperti isian pai apel, namun saya merasakan ada rasa dan aroma buah pisang yang dipanggang. Teksturnya tidak terlalu lembek, masih ada sedikit renyah saat digigit. Rasanya tidak terlalu manis, ada segar asam khas rasa buah apel. Remahan biskuit yang gurih di atas apel membuat sensasi ingin lagi, ingin lagi.Â
Menurut saya yang ajaib adalah krim vanila yang tersaji di sampingnya sebagai pendamping. Aduh, enak sekali. Aroma vanilla yang kuat dan lembutnya krim cocok jadi colekan Apple Crumble ini. Rasa krimnya juga tidak manis, sehingga tidak enek. Saya beri nilai 9/10 untuk menu Apple Crumble!
Pastinya saya akan menjadikan Sna Coffee and Ptisserie sebagai tempat ngopi favorit karena selain jarak yang dekat dengan rumah, kedai kopi ini memiliki atmosfer yang sejuk, hening, dan nyaman, serta rasa hidangan yang tidak kaleng-kaleng.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H