Mohon tunggu...
UK Maranatha
UK Maranatha Mohon Tunggu... Dosen - UK Maranatha

UK Maranatha

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Kepemimpinan Komunikatif Era Modern di Desa Wisata Kertawangi

12 November 2024   20:16 Diperbarui: 2 Desember 2024   13:09 103
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Penulis: Wilson Bangun, Johannes Triestanto, Wendy Christian Setiawan, Albert Kurniawan Purnomo, AB Wibowo

Pemimpin adalah individu yang memiliki posisi yang secara natural ada dalam setiap bentuk komunitas dan organisasi, baik organisasi terkecil seperti keluarga, maupun dalam politik pemerintahan (negara). Kepemimpinan menjadi sebuah kondisi psikologis individu dalam menerima tanggung jawab tugas, bagi diri sendiri dan nasib orang lain.  Panggilan menjadi pemimpin bukan merupakan pilihan, tapi tuntutan dalam hidup agar dapat mengelola organisasi atau komunitas tersebut dengan baik saat individu tersebut menjadi pemimpin. Seperti halnya posisi seorang ayah dalam keluarga ataupun presiden dalam bernegara. Maka, dimanapun individu tersebut berada, unsur kepemimpinan selalu ada, bukan karena kita terpelajar atau bukan, melainkan karena keinginan untuk mempelajarinya. Masalah yang muncul adalah upaya setiap individu dalam melatih jiwa kepemimpinan yang baik dan mampu mengomunikasikan visi dengan baik kepada anggota yang dipimpinnya untuk mencapai tujuan.

Prof. Dr. Wilson Bangun, S.E., M.Si. memaparkan materi mengenai potensi kepemimpinan  di ruang balai desa, Desa Wisata Kertawangi /dok. pri
Prof. Dr. Wilson Bangun, S.E., M.Si. memaparkan materi mengenai potensi kepemimpinan  di ruang balai desa, Desa Wisata Kertawangi /dok. pri

Tema ini diangkat oleh Prof. Dr. Wilson Bangun, S.E., M.Si. menjadi tema menarik saat diadakan di hadapan peserta yang terdiri dari para pemimpin di tingkat dinas, di tingkat dusun, di dalam perkumpulan Rukun Tetangga dan Rukun Warga di Desa Wisata Kertawangi, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat. Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) yang dilaksanakan pada Rabu, 07 November 2024 oleh Program Studi Doktor Ilmu Manajemen, Universitas Kristen Maranatha dengan tim yang terdiri dari Prof. Dr. Wilson Bangun, S.E., M.Si. Johannes Triestanto, Wendy Christian Setiawan, Albert Kurniawan Purnomo, dan AB Wibowo, memberikan bimbingan yang bermanfaat bagi pemangku kepentingan untuk lebih memahami posisinya dalam proses kepemimpinan.

Wendy Christian Setiawan memberikan workshop mengenai Public Speaking/dok. pri
Wendy Christian Setiawan memberikan workshop mengenai Public Speaking/dok. pri

Selain itu, para pemimpin dalam berbagai kelompok di Desa Kertawangi ini mendapatkan pula kesempatan untuk belajar memiliki kemampuan Public Speaking yang dipaparkan oleh Wendy Christian Setiawan. Hal penting yang disampaikan dalam sesi Public Speaking ini adalah pemimpin memiliki karisma tersendiri dalam dirinya, sehingga untuk mampu menyampaikan informasi yang tepat diharapkan mereka menjadi diri mereka sendiri, sesuai dengan karakter kepemimpinan yang dimilikinya. Kemampuan berbicara di depan umum ini didukung oleh tiga faktor yaitu kata yang tepat, intonasi atau nada sesuai, dan gesture (body movement) yang percaya diri sehingga pemimpin dapat menguasai audiens. Apalagi dengan berkembangnya teknologi di dunia modern, cara penyampaian informasi ini dapat memanfaatkan berbagai macam media informasi dan media komunikasi secara bijak dalam konteks kepemimpinan.  

Abdimas melalui pelatihan kepemimpinan ini diharapkan menjadi bekal bagi para pemimpin dalam berbagai organisasi di desa Kertawangi agar Desa Kertawangi menjadi desa wisata yang berkembang dengan para pemimpin yang cakap dalam menyampaikan visi untuk mencapai tujuan demi kesejahteraan warga Desa Kertawangi secara bersama-sama. (ed.abe)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun