Siapa yang tidak tahu permainan seru yang menggemaskan ini? Gemas karena kadang-kadang sudah dicari jawabannya, tetapi tidak pas dengan jumlah kotak yang disediakan.
Daripada menebak perasaannya yang sulit lagi, lebih baik tebak kata-kata dalam teka-teki saja. Apalagi saat ini siapa saja bisa membuatnya sendiri.
Tidak perlu memikirkan bagaimana kotak-kotak itu diletakkan, yang diperlukan hanya pertanyaan dan jawaban yang kita mau. Di momen agustusan, kita bisa menggunakan pertanyaan seputar sejarah kemerdekaan.
Dalam pembuatannya, gunakanlah fasilitas pembuat teka-teki daring yang banyak ditemukan di mesin pencarian. Gratis lagi. Contohnya di sini.
Kalau sudah jadi tinggal bagikan saja di status media sosialmu. Atur dengan cantik agar lebih menarik.
-Mencari Kata
Apakah kamu sering mencari kabarnya? Kalau sudah dicari tapi tidak pernah pasti, maka keseruan ini cocok untukmu yang mendambakan kepastian.
Mencari kata dari kumpulan huruf acak bisa jadi alternatif keseruan yang dibuat untuk melatih kejelian mata dan otak.
Cara membuatnya juga mudah saja. Tidak perlu repot memikirkan posisi kata, yang diperlukan cukup memikirkan kata apa saja yang ingin kita tampilkan.
Nanti gunakan sistem poin dalam masing-masing kata untuk mempermudah menentukan siapa pemenangnya.
Kalau urusan membuatnya, lagi-lagi gunakanlah fasilitas di mesin pencarian. Misalkan saja lewat sini. Masih sama, gratis!!! Di sini.