Mari gunakan yang online-online itu~~
Hari kemerdekaan datang lagi. Kali ini yang ke-75. Jangan samakan dengan ukuran manusia, sebab untuk negara angka itu masihlah muda. Bandingkan dengan negara Yunani misalnya.
Ada yang berbeda pada kemerdekaan yang kita rayakan 17 Agustus hari ini. Pasalnya kita yang masih di situasi pandemi.
Pandemi yang berhasil memukul berbagai sendi-sendi kehidupan kita. Termasuk dalam merayakan hari ulang tahun Indonesia ke-75. Yang jadi ada yang hilang?
Jika mengingat-ingat bulan ini di tahun sebelum-sebelumnya, selalu ada yang dinantikan karena keseruan yang ikut menyemarakkan. Seperti berbagai lomba-lomba yang menjadi kemeriahan sendiri. Lomba yang bukan hanya mengejar hadiahnya, tetapi kebersamaan yang diciptakan.
Namun bukan berarti keseruan itu hilang begitu saja. Dengan cara yang berbeda, kita masih bisa menciptakannya, lho.
Seru dari Rumah, Dibuat Daring Aja Lombanya
Pandemi ini membuat kita harus menjaga jarak dan menghindari kerumunan, maka dari itu buatlah keseruan dari rumah saja. Melalui daring alias online.
Misalkan saja lomba bercerita melalui gambar atau menggunakan platform yang sedang hits itu untuk lomba menari. Menari dengan gerakan yang itu-itu saja apapun lagunya.#eh
Nah, jika ingin lebih simpel lagi. Berikut ini adalah beberapa ide yang bisa kamu jadikan keseruan di bulan agustusan. Keseruan yang tidak banyak repot dan bisa dilakukan siapa saja. Tidak menutut macam-macam. Nggak ada salahnya berbagi keseruan bukan?
-Teka-teki Silang
Siapa yang tidak tahu permainan seru yang menggemaskan ini? Gemas karena kadang-kadang sudah dicari jawabannya, tetapi tidak pas dengan jumlah kotak yang disediakan.
Daripada menebak perasaannya yang sulit lagi, lebih baik tebak kata-kata dalam teka-teki saja. Apalagi saat ini siapa saja bisa membuatnya sendiri.
Tidak perlu memikirkan bagaimana kotak-kotak itu diletakkan, yang diperlukan hanya pertanyaan dan jawaban yang kita mau. Di momen agustusan, kita bisa menggunakan pertanyaan seputar sejarah kemerdekaan.
Dalam pembuatannya, gunakanlah fasilitas pembuat teka-teki daring yang banyak ditemukan di mesin pencarian. Gratis lagi. Contohnya di sini.
Kalau sudah jadi tinggal bagikan saja di status media sosialmu. Atur dengan cantik agar lebih menarik.
-Mencari Kata
Apakah kamu sering mencari kabarnya? Kalau sudah dicari tapi tidak pernah pasti, maka keseruan ini cocok untukmu yang mendambakan kepastian.
Mencari kata dari kumpulan huruf acak bisa jadi alternatif keseruan yang dibuat untuk melatih kejelian mata dan otak.
Cara membuatnya juga mudah saja. Tidak perlu repot memikirkan posisi kata, yang diperlukan cukup memikirkan kata apa saja yang ingin kita tampilkan.
Nanti gunakan sistem poin dalam masing-masing kata untuk mempermudah menentukan siapa pemenangnya.
Kalau urusan membuatnya, lagi-lagi gunakanlah fasilitas di mesin pencarian. Misalkan saja lewat sini. Masih sama, gratis!!! Di sini.
Setelah itu jangan lupa bagikan ke media sosial dan jangan lupa diberi hiasan agar tidak terlalu monoton.

-Menangkap Apa Aja atau Screenshot challenge
Pernah melihat status teman yang menantangmu untuk menangkap ayam atau sapi yang bergerak lewat fitur tangkap layar?
Entah ayam, sapi atau apa saja. Intinya objek yang bergerak diminta untuk ditangkap secara tepat posisinya dengan menggunakan tangkapan layar atau screenshot.
Nah, konten semacam ini bisa dijadikan bahan seseruan di tujuh belasan juga lho. Caranya juga bisa kita temukan di platform berbagi video. Agar tidak jauh dari suasana 17-an, objek yang ditangkap bisa balon atau belut. Bisa dipelajari di sini.
Kalau sudah jadi, bagikan saja. Siapa yang berhasil jadi pemenang ataupun jika banyak yang berhasil, undi saja. HAHA.
Bagaimana?
Soal hadiahnya juga tidak perlu susah memikirkannya. Di zaman sekarang, orang-orang sudah sangat familiar dengan uang elektronik.
Dengan kemudahan yang ditawarkannya, kita bisa memanfaatkan uang elektronik sebagai apresiasi. Hadiah hiburan,. Apalagi apa-apa sekarang lebih senang dibayar dengan nontunai, kan?Atau tanpa hadiah pun tidak masalah. Yang penting seru~
Kalau ada ide keseruan lain, silakan kasih tau,ya.
Selamat Ulang Tahun, Indonesiaku. Doa terbaik untuk kita semua. Aamiin.
Merdeka Merdeka Merdeka!
Salam,
Listhia H. Rahman
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI