Mohon tunggu...
linaa
linaa Mohon Tunggu... Guru - -

@linattth

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Nilai Pancasila bagi Bangsa Indonesia

3 November 2024   16:02 Diperbarui: 3 November 2024   16:03 84
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

1.Ketuhanan Yang Maha Esa: Sila pertama memiliki maksud bahwa segala bentuk penyelenggaraan negara, peraturan perundang-undangan, hukum, HAM harus didasari Ketuhanan Yang Maha Esa. Bentuk perilaku yang bisa dilakukan yaitu toleransi antarumat beragama, kebebasan dalam memilih agama yang dianut dan saling mencintai sesama.

2.Kemanusiaan yang adil dan beradab: Sila ini bermakna bahwa wajib hukumnya menjunjung harkat dan martabat sebagai sesama manusia yang memiliki adab. Untuk itu, Hak Asasi Manusia harus diatur dalam perundang-undangan. Bentuk pengamalannya yaitu menerapkan sikap keadilan, kesamaan derajat, kejujuran, keberadaban dan saling tolong menolong.

3.Persatuan Indonesia: Sila ini bermakna bahwa negara adalah persekutuan dari berbagai elemen seperti ras, suku, kelompok sehingga terbentuk sebuah negara. Perbedaanperbedaan menjadi ciri khas elemen suatu negara. Konsekuensi dari perbedaan tersebut adalah negara menjadi beraneka ragam tetapi satu yang disimbolkan oleh "Bhinneka Tunggal Ika". Makna Bhinneka Tunggal Ika sendiri adalah berbeda-beda tetapi tetap satu jua. Pengamalan sila ini dapat dilakukan dengan menumbuhkan rasa cinta tanah air misalnya dengan berbahasa Indonesia dengan benar dan baik, bangga menggunakan produk Indonesia, menerapkan persatuan dalam keberagaman dan menjadikan Bhinneka Tunggal Ika sebagai landasan dalam menyikapi perbedaan

4.Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan perwakilan: Filosofi dari sila ini yaitu negara sebagai perwujudan kodrat manusia sebagai makhluk sosial dan individu. Rakyat merupakan sekelompok makhluk yang memiliki tujuan menjunjung harkat martabat sebagai sesama manusia di suatu negara. Subjek pokok yang ada di dalam negara adalah rakyat. Sesuai dengan demokrasi negara dari rakyat sehingga kekuasaan negara asalnya dari rakyat. Sila kerakyatan ini mengandung nilai-nilai demokrasi. Bentuk pengamalan yang dapat dilakukan yaitu musyawarah untuk mencapai kata mufakat, menerapkan demokrasi, mengambil keputusan dengan bijaksana dan bertanggung jawab, aktif dalam kegiatan-kegiatan sosial seperti donasi dan donor darah, serta menempatkan kepentingan umum terlebih dahulu daripada kepentingan pribadi.

5.Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia: Sila ini bermakna bahwa Indonesia merupakan bangsa yang mempunyai karakter untuk mengedepankan kesejahteraan dan keadilan. Hal tersebut merupakan sikap dan komitmen yang dipunyai bangsa Indonesia sehingga warga negara Indonesia harus mencerminkan karakter yang berkeadilan. Yang dapat dilakukan untuk mengamalkan sila ini yaitu melakukan gotong royong, menaati peraturan yang berlaku seperti membayar pajak dan retribusi, menerapkan sikap adil dalam segala hal, kesejahteraan hidup, menjaga hak dan kewajiban agar tetap seimbang, hormat terhadap hak yang dimiliki individu lain, serta memiliki etos kerja.

PENUTUP

A. Kesimpulan

Nilai Pancasila bagi Bangsa Indonesia merupakan jiwa bangsa Indonesia, telah terbukti sebagai perekat persatuan dan kesatuan dalam keberagaman. Nilai-nilai luhurnya menjadi pedoman hidup bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara. Dengan mengamalkan Pancasila, kita dapat mewujudkan Indonesia yang adil, makmur, dan bermartabat. Dengan menjunjung tinggi nilai-nilai kemanusiaan, persatuan, dan keadilan, kita dapat menghadapi berbagai permasalahan bangsa dan membangun masa depan yang lebih cerah.

B. Saran

Pada aspek pendidikan, diperlukan penguatan pendidikan Pancasila di semua jenjang pendidikan disertai dengan pengembangan metode pembelajaran yang lebih interaktif dan relevan, serta pembuatan program sosialisasi nilai Pancasila yang menarik untuk generasi muda. Dalam aspek implementasi, perlu adanya dorongan untuk penerapan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari melalui programprogram konkret, pembuatan panduan praktis pengamalan Pancasila yang mudah dipahami, dan pemberian penghargaan bagi yang konsisten mengamalkan nilai-nilai Pancasila.

DAFTAR PUSTAKA

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun