Pernah saya mengikuti pelatihan yang diadakan Dinas Pertanian Provinsi, Â saya diutus sebagai salah satu peserta diklat yang akan menerima materi tentang budidaya cabai yang waktu itu dilaksanakan di Kantor BPTP Sulawesi Utara di Manado. Â
Bagi saya pelatihan-pelatihan seperti ini sangat dibutuhkan oleh para petani. Â
Memang seharusnya ketika petani diberikan bantuan seperti benih maka sang petani juga seharusnya juga dilengkapi atau dibekali dengan pengetahuan akan proses budidaya untuk mengembangkan benih yang si petani terima sehingga mendapat hasil produksi yang maksimal.Â
Ketika saya mengikuti Diklat dalam suatu materi tentang budidaya cabai yang ketika itu saya ikuti di Kantor BPTP Sulawesi Utara di Manado selama 3 hari, Â saat itu banyak hal yang tadinya tidak saya ketahui akhirnya saya ketahui dan saya pahami. Sayang sekali saat itu acaranya hanya berlangsung selama 3 hari saja. Â
Meski terasa singkat namun ada banyak ilmu yang saya dapat ketika itu, Â disamping itu, Â saya bisa menjalin relasi dengan sesama peserta diklat dari berbagai daerah di Sulawesi Utara yang hingga kini mempermudah saya untuk bisa saling mengecek harga pasar di daerah lainnya. Akhirnya satu jaringan dan komunitas pun terbentuk.Â
Jadi selain ilmu pengetahuan, Â saya juga mendapatkan teman - teman sesama petani cabai yang sampai kini kami masih saling berkomunikasi dan saling tukar pendapat akan setiap permasalahan yang dihadapi tentang budidaya cabai.Â
Disini pun saya berkesimpulan betapa pentingnya pelatihan-pelatihan yang diadakan oleh pemerintah lewat Dinas terkait yang dalam hal ini Dinas Pertanian.Â
Petani juga seharusnya bisa responsif ketika ada sebuah pelatihan yang berkaitan tentang budidaya tanaman karena dari situ kita bisa lebih mengembangkan diri sebagai petani.Â