Mohon tunggu...
Levi William Sangi
Levi William Sangi Mohon Tunggu... Petani - Bangga Menjadi Petani

Kebun adalah tempat favoritku, sebuah pondok kecil beratapkan katu bermejakan bambu tempat aku menulis semua rasa. Seakan alam terus berbisik mengungkapkan rasa di hati dan jiwa dan memaksa tangan untuk melepas cangkul tua berganti pena".

Selanjutnya

Tutup

Money Pilihan

Masalah Regenerasi Petani adalah Bukti Bahwa Petani Indonesia Belum Sejahtera

16 Juli 2019   12:47 Diperbarui: 16 Juli 2019   12:58 471
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sehingga meski terkadang hasil yang didapat kadang tidak sesuai dengan harapan saya,  kegagalan tidak pernah mampu membuat saya melangkah mundur atau menyerah sebagai petani. 

Banyaknya persoalan di sektor pertanian,  yang saya rasa belum terselesaikan hingga saat ini sehingga menimbulkan efek masalah yang baru yaitu masalah regenerasi petani,  yang bagi saya adalah puncak permasalahan dari masalah di sektor pertanian di negeri agraris ini. 

Persoalan - persoalan menghantarkan  sektor pertanian sampai pada titik negeri agraris yang sangat subur ini harus menerima kenyataan  bahwa minimnya minat generasi muda untuk memilih menjadi petani. 

Permasalahan sektor pertanian Indonesia seperti,  Permodalan,  Teknologi pertanian  yang belum merata,  Kelangkaan Pupuk saat dibutuhkan petani, Pemasaran hasil pertanian,  Kemampuan  budidaya tanaman yang belum merata (SDM), dan lain sebagainya. 

0 Advanced issues found▲

 

Persiapan Lahan Penanaman Jagung Hibrida di Desa Solo,  Kecamatan Lolak,  Bolmong.  Dokpri
Persiapan Lahan Penanaman Jagung Hibrida di Desa Solo,  Kecamatan Lolak,  Bolmong.  Dokpri

Setiap permasalahan diatas membuat atau menjadikan para petani sekarang ini jauh dari kata sukses.  Makanya jangan heran,  para petani sekarang ini sering memakai istilah 

"Menanam ibarat Bermain Judi". 

Karena begitu banyaknya faktor yang mempengaruhi para petani untuk mendapatkan hasil yang baik menjadikan proses bertani rentan akan Kerugian sama persis seperti orang yang berjudi yang bisa untung, bisa juga buntung.  

Karena meski petani mendapatkan hasil produksi yang baik dari komoditas yang dia tanam,  namun ketika hasil komoditas petani ini dihargai murah di pasaran,  maka sama saja petani tersebut mengalami gagal panen,  itu berarti pemasaran hasil produksi juga  adalah salah satu faktor penting yang mempengaruhi pendapatan dan kesejahteraan petani dan Pemasaran pasca panen merupakan salah satu masalah bagi petani karena kurangnya dan lemahnya pengawasan pemerintah melalui lembaga terkait terhadap harga beli hasil budidaya petani. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun