" Oh oke, " Jawab Jeslin.Â
Beberapa hari Joo kadang ada kabar, kadang pula tidak untuk pulang dan berangkat bersama Jeslin. Memang sebetulnya tidak boleh berharap kepada orang lain. Namun tahukah, terkadang Jeslin hanya membawa bekal saku secukupnya agar sampai rumah tanpa kurang. Semuanya sudah diperhitungkan.
Jeslin bukan malaikat, hanya manusia biasa. Pernah punya perasaan iri hati?. Tentu. Setiap orang pasti pernah, tentu ada, hanya saja iri hati yang ditunjukkan itulah penyakit hati yang sesungguhnya.Â
Dalam benak Jeslin, tak pernah tebesit untuk tak bersyukur. Hanya terkadang ingin seperti Kiara yang memiliki pujaan hati. Terkadang ingin seperti kekasih Joo, berangkat pulang ada yang menemani. Tetapi semuanya sudah Allah sketsakan dan tentu menjadi cerita .
Hanya perasaan Jeslin yang terkadang membatin "Duh enak, kok dia enak".Â
Padahal yang orang lain perlihatkan mungkin enak-enaknya saja..Â
Yuk mulai sekarang belajar bersyukur. Jika belum bisa, kurangi. Kurangi, menilai enak kehidupan orang lain.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H