Mohon tunggu...
Laurensia  Dewi
Laurensia Dewi Mohon Tunggu... Administrasi - Bachelor Degree of Comunication Science

writting and travelling? i don't know which one i love the most

Selanjutnya

Tutup

Inovasi Artikel Utama

Kredibilitas LINE Today sebagai Layanan Penyalur Informasi

4 Oktober 2017   23:13 Diperbarui: 5 Oktober 2017   07:59 16502
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Namun apakah LINE Today sudah benar-benar memenuhi keingintahuan informasi terhadap para penggunanya? Atau sebenarnya LINE Today hanya sebagai sekadar menyajikan informasi yang sedang 'viral' saja sebagai bahan perbincangan orang-orang?

Dalam sebuah jurnal ditemukan fakta bahwa berita yang disajikan oleh LINE Today banyak disajikan sebagai bahan topik pembicaraan dengan sesama rekan mahasiswa. LINE Today menjadi salah satu alternatif ketika memang sedang ingin mencari berita terbaru ataupun ketika sedang memiliki waktu luang. 

Namun di balik kemudahan itu, konten-konten berita LINE Today terkadang bisa dilihat sebagai sebuah penentuan agenda sehingga berpeluang untuk menjadi provokator suatu isu. 

Penentuan agenda dilihat dari kemampuan media, dengan memuat liputan secara berulang-ulang, untuk membentuk pentingnya sebuah isu dalam benak publik. Selain penentuan agenda, timbul keraguan mengenai kredibilitas sumber berita melihat LINE Today mengambil konten dari beragam media online di internet yang sulit untuk diverifikasi satu per satu (Sondakh, Senduk, & Rondonuwu, 2017).

Akan lebih mudah menilai kredibilitas suatu portal berita jika masyarakat mengetahui dasar-dasar jurnalistik atau paham tentang literasi media. Namun pada kenyataannya, belum banyak orang Indonesia yang concern terhadap masalah kredibilitas suatu portal berita. Terutama pengguna aktif LINE Today mayoritas adalah kaum muda yang mudah terpancing emosi dan menyukai hal-hal yang berbau 'viral'. 

Pada dasarnya, pembaca memang dituntut untuk lebih berpikir kritis saat membaca berita terlebih dalam medium online (Sondakh, Senduk, & Rondonuwu, 2017). Penelitian lain menunjukan bahwa fitur LINE Today tidak begitu signifikan dalam memenuhi kebutuhan remaja terkait berita. Hal tersebut karena berita yang diberikan oleh LINE Today terbatas kepada berita yang hanya viral di dunia maya, sehingga sebagian besar berita yang disajikan hanya terbatas pada kategori berita tertentu (Limilia, 2016).

LINEToday Termasuk New Media?

LINE Today merupakan salah satu praktik pengembangan media baru. Salah satu ciri mencolok dari media baru adalah dengan adanya interaktivitas yang memungkinkan terjadinya two-way communications (komunikasi dua arah). Interaktivitas yang dimaksud dalam LINE Today adalah terdapat kolom komentar persis di bawah artikel sehingga pembaca dapat menuliskan pendapat maupun komentar mereka terhadap berita dan isu yang diangkat. 

Di bawah merupakan hasil screenshot contoh feedback yang diberikan oleh para pembaca terhadap pemberitaan "Jokowi Tuding Isu Daya Beli Menurun Diciptakan Lawan Politik untuk jatuhkan Dirinya" (Tribunnews.com) di LINE Today.

Salah satu contoh kolom komentar di LINE Today. Sumber foto: Hasil screenshot pribadi
Salah satu contoh kolom komentar di LINE Today. Sumber foto: Hasil screenshot pribadi
Selain karena konvergensi media, menurut Mayfield (2011) dalam Hisyam & Pamungkas (2016) sedari awal media sosial memang dipahami sebagai kumpulan media online dengan karakteristik partisipatif, keterbukaan, pembicaraan, komunitas dan keterhubungan. Partisipasi dipahami bahwa media sosial mendukung kontribusi untuk berinteraksi. 

Pada akhirnya media sosial mendukung keterbukaan dan penyebaran informasi baik melalui komentar maupun akses tanpa batas terhadap informasi publik. Pembicaraan dalam media sosial juga berperan untuk melakukan transmisi dan distribusi informasi bagi audiens. Hampir semua media sosial mendorong penggunaan link ke situs jejaring lain maupun sumber informasi lainnya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun