Apa sih yang bikin kamu bahagia di sela-sela kesibukan? Kalau aku wisata alam dan kuliner lokal. Makanya aku ikut dalam baris terdepan untuk mengunjungi outlet baru Sate Ratu. Iya, sate paling enak di Jogja, kesukaan turis mancanegara pula. Gak percaya? Sate Ratu sudah dikunjungi oleh tamu dari 85 negara lho.
Tenang, buat kamu yang belum pernah merasakan kelezatan sate merah dari Sate Ratu, cuss mampir ke outlet barunya. Sila mengetikkan "The Next Sate Ratu" di mesin pencarian Google atau Google maps. Nanti akan nampak lokasi outlet baru Sate Ratu, tepatnya di Jalan Sidomukti, Tiyasan, Condongcatur, Depok, Sleman, Yogyakarta. Bila dijangkau dari pusat kota Jogja, mlipir-lah menuju jalan Gejayan lanjut lurus melewati ringroad, ikuti jalan deh.
Menu Andalan Sate Ratu
Sate merah ini memiliki rasa yang khas. Dagingnya pedas nikmat, menggoyang lidah para penggemarnya. Meski dipotong lebih besar dari sate lain, daging sate merah empuk dan bumbunya meresap tajam. Eitss tenang, ada sate merah versi tidak pedas, namanya sate kanak. Nikmatnya tetap sama. Nah, sate kanak ini cocok juga untuk anak-anak.
Menu The Next Sate Ratu selanjutnya yaitu lilit basah. Produk ini merupakan inovasi dari sate lilit khas Bali. Lantaran "ribet" dengan urusan tusuk sate lilit, Sate Ratu mempersembahkan sate lilit tanpa tusuk. Soal rasa? Nikmat. Daging gilingnya empuk, bumbunya meresap, bentuknya persegi panjang. Irisan mentimun dan bawang goreng menjadi pelengkap yang bikin rasanya lebih mantap.
Sate Ratu juga mempunyai menu ceker tugel. Ceker yang dipotong ini sedikit berkuah dengan bumbu pedas. Cocok nih untuk para pecinta ceker. Pasti lezat dinikmati bersama nasi putih hangat.
Outlet Baru Sate Ratu Makin Asyik
Lokasi outlet baru Sate Ratu tepat di pinggir jalan sehingga pengunjung lebih mudah menemukannya. Ruang parkir terbilang luas untuk berbagai jenis kendaraan. Pun ada petugas yang akan merapikan motor dan mengarahkan mobil. Don't worry, penjagaan juga aman selama jam operasional outlet.
Saat menginjakkan kaki di outlet kita harus tetap patuh prokes. Tak heran jika The Next Sate Ratu punya tempat cuci tangan yang bersih dan nyaman. Toilet di sebelah tempat cuci tangan juga bersih. Satu lagi, outlet baru ini punya fasilitas mushola.
Untuk ruang indoor outlet Sate Ratu, pengunjung disuguhi dengan tulisan tangan tamu mancanegara yang diabadikan dalam bingkai lalu ditempel ke dinding. Meja kursi ditata tapi. Ruang indoor ini luas, jadi bisa jaga jarak. Nah untuk bagian outdoor tak kalah luas. Suasana makan sate lebih asyik di sini dengan pemandangan hijau sawah.
Sate Ratu Juara Nasional Unilever "Ngulik Rasa" Tahun 2019
Selain, ruang makan yang nyaman, apa alasan kamu harus menungjungi The Next Sate Ratu? Tentu saja karena produk dari Sate Ratu pernah menjadi juara nasional "Ngulik Rasa" yang diselenggarakan oleh Unilever. Gak kebayang kan gimana kualitas produk sate di sini?
Sekian, jangan lupa mampir ke The Next Sate Ratu.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H