Ketika kita menuliskan dengan detil alamat tujuan yang kita cari, maka sistem dalam google maps akan bekerja dengan sistematis mencari koordinat, tanda-tanda, dan semua informasi yang terkait sampai akhirnya ia bisa menampilkan peta yang sangat detil kepada kita sehingga dengan mudah kita bisa membaca, dan mengikuti petunjuk arahnya.
Oleh karena itu kita harus menulis dengan detil misal Depok Parangtritis, Bantul, DIY maka google maps dengan cepat menyajikan jalan alternatif yang bisa kita pilih menuju kesana.
Begitulah dengan Pria. Ia butuh input informasi yang jelas. Ia tidak bisa diajak untuk memikirkan beberapa hal sekaligus, berbeda dengan wanita yang bisa memikirkan dan mengerjakan lebih dari satu hal seperti memasak sambil menerima telepon.Â
Pria hanya bisa fokus pada satu hal saja, jika dipaksakan dengan banyak ide dalam obrolan, atau berbagai pertanyaan sementara ia sedang fokus pada satu hal misal membaca atau menonton TV maka bisa jadi responnya adalah cuek, atau bahkan menjadi emosi dan marah karena merasa diserang kenyamanannya.
 Pada setiap contoh diatas keberhasilan komunikasi bisa didapatkan karena si wanita paham akan cara berpikir pria yang lugas dan sederhana, maka ia memastikan detil waktu, tempat, dan tujuan serta mengkomunikasikan dengan jelas.Â
Jadi jika anda adalah seorang wanita yang ingin berkomunikasi secara efektif dengan pria pasangan anda mungkin itu suami atau kekasih, rekan kerja anda, atasan anda atau siapapun pria itu maka anda harus memakai pola pikir pria; spesifik, sederhana, dan katakan dengan jelas. Sebagian besar pria akan segera menyetujui apapun ide anda tanpa perlawanan yang berarti.
***
Referensi:
Unlimited Potency of the Brain by Taufiq Pasiak.
Why Men Don't Listen & Women Can't Read Maps by Allan & Barbara Pease