Populasi dunia saat ini sudah lebih dari 8 miliar orang, namun yang lebih menakutkan adalah laju pertumbuhan populasi dunia yang terjadi sangat cepat.Â
Sementara itu, dalam hal sumber daya mineral dan air akan menghadapi kesulitan besar, pasokan energi semakin tipis, listrik yang dihasilkan tidak mencukupi lagi.
Sementara itu limbah industri semakin bertambah pesat yang dapat mengancam pencemaran alam dan lingkungan serta mengancam kesehatan manusia.
Oleh karena itu, untuk mengurangi tekanan-tekanan tersebut perlu dilakukan pengendalian laju pertumbuhan penduduk dan melakukan kerjasama antar negara dalam menyikapi hal tersebut.
Dampak negatif pertumbuhan populasi juga berpengaruh terhadap kesehatan dan pendidikan. Pertumbuhan penduduk yang cepat membuat anak-anak kurang perhatian dari sektor makanan dan gizi yabg kurang.
Negara juga bisa masuk kedalam ambang kemiskinan akibat banyaknya subsidi baik itu kesehatan, pendidikan dan BBM.
Jadi, pertumbuhan populasi yang cepat sebenarnya sangat mengerikan jika tidak dilakukan penekanan angka kelahiran di setiap negara.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H