Mohon tunggu...
Syasya_mama
Syasya_mama Mohon Tunggu... Wiraswasta - Wiraswasta

Ibu 2 Putri, Indonesia - Korea 가는 말이 고와야 오는 말이 곱다 (Jika kata yang keluar baik, kata yang akan datang pun akan baik )

Selanjutnya

Tutup

Money Pilihan

Meraih Ratusan Juta dari Tambak Udang Vaname di Cilacap

25 Juli 2021   00:18 Diperbarui: 25 Juli 2021   01:07 1188
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Tambak udang vaname di Cilacap. Dokpri. Syasya

Setelah kering tambak dibiarkan selama 3 hari hal ini agar mematikan bakteri bakteri. Selanjutnya tanah dibajak hingga kedalaman 10 cm guna membuang sampah sampah plastik.

Baru kemudian disebar dolamite atau kapur dan didiamkan selama 2 atau 3 hari. Hal ini bertujuan untuk mempercepat proses oksidasi yaitu menetralkan keasaman tanah dan membuang gas gas beracun serta membunuh bibit bibit hama penyakit yang ada didalam dasar tanah. Bahkan hal tersebut dapat menumbuhkan planton planton sebagai bahan makanan alami benur. Saat mengisi air kedalam tambakpun bertahap. 

2. Pemilihan benur alias bibit udang

Benur yang dipilih harus berukuran seragam dan tidak cacat. Bentuknya ramping dan memanjang. Warnanya bening serta bersih dan pergerakan benut harus gesit lincah dan aktif.

Kenapa kok ukuranya harus beragam? Ternyata menurut penuturan mereka hal ini agar lebih mudah perawatan dan lebih mudah juga menghitung hasil panennya.  Iya benar juga ya kalau beda besarnya nanti bisa bisa yang kecil pada mati yang besar pada hidup. Seperti hukum alam 😊 bahkan perlakuan benur juga berbeda beda disetiap usianya. 

Setelah pemilihan benur yang tepat benur pun tidak langsung serta merta dimasukkan kedalam tambak. Harus dilihat apakah benur tidak dalam keadaan stess selama pengiriman?"Cara yang cepat menentukan apakah benur stess atau tidak adalah dengan cara benur yang masih didalam plastik diputar putar beberapa saat dan perhatikan apakah benur mengikuti arus air atau melawan arus air. Jika benur melawan arus air maka benur tidak dalam keadaan stess. Begitu sebaliknya...  owalahhh baru tahu ya 😊

Oh iya menghitung berapa banyak benur yang akan kita tebar adalah dengan cara menentukan berapa luas lahan tambak yang kita punya. Sebaiknya 100 hingga 125 ekor permeter persegi jumlah yang kita tabur kedalam tambak. Bisa juga 3.000 hingga 8.000 ekor perhektar.

3. Pemberian Pakan yang sesuai

Makanan utama udang vaname adalah pelet. Yup pelet berupa  protein, semakin tinggi proteinnya semakin disukai. Namun terlalu tinggipun proteinnya bisa berakibat. Hal ini menyebabkan  tidak baik karena air menjadi lebih bau. Bisa jadi yang timbulpun menyebabkan penyakit pada udang.

Pemberian pelet ditentukan dari lamanya usia benur. Bisa 2 atau3 kali dalam sehari ketika diawal awal benur ditabur.  Semakin usia bertambah makan pemberian pelet bisa ditambah menjadi 5 hinggal 6 kali.

 Usia panen yang baik untuk udang vaname adalah 90 hingga 100 hari. Namun bisa juga dipanen lebih awal tergantung ukuran udangnya. Ukuran yang dikatakan berhasil panenya adalah kisaran 1u hingga 25 gram per ekor. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun