Self esteem membantu kita untuk mensyukuri segala kekurangan dan kelebihan, memahami, mencintai, dan menyayangi diri sendiri. Self esteem juga membantu kita dalam menentukan keputusan, menerima atau menolak permintaan dari orang lain.Â
Karena pentingnya self esteem ini, maka kita harus mampu membangun self esteem yang sehat. Kenali diri sendiri, cari tahu apa kelebihan dan kekurangan yang kita miliki untuk disyukuri dan diterima, berhenti membandingkan diri sendiri dengan orang lain jika itu hanya akan membuat kita semakin terpuruk.Â
Mengubah segala pikiran dan mindset yang negatif menjadi positif, percaya bahwa kita juga manusia yang berhak untuk bahagia. Kita juga dapat meningkatkan self esteem dengan menjalin relasi yang positif terhadap orang lain di sekitar kita.
Penting untuk diketahui bahwa kita perlu meningkatkan self esteem yang sehat, bukan yang tinggi. Karena self esteem yang terlalu justru akan menyebabkan kita tidak bisa mengetahui kesalahan diri dan belajar dari kesalahan itu. Bahkan dapat menimbulkan gejala narsistik dan megalomania.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H