Industri, Inovasi dan Infrastruktur
Berkurangnya Kesenjangan
Kota dan Permukiman yang Berkelanjutan
Konsumsi dan Produksi yang Bertanggung Jawab
Penanganan Perubahan Iklim
Ekosistem Laut
Ekosistem Daratan
Perdamaian, Keadilan dan Kelembagaan yang Tangguh
Kemitraan untuk Mencapai Tujuan
Untuk mewujudkan tercapainya SDGs dan Indonesia Emas 2045 tentu dibutuhkan partisipasi dan kontribusi seluruh lapisan masyarakat, khususnya mahasiswa. Mahasiswa sendiri memiliki 5 peran dalam masyarakat, yaitu sebagai agent of change, guardian of value, iron stock, moral force, dan social control. Berdasarkan peran-peran tersebut, kita tahu bahwa mahasiswa memiliki peran yang fundamental dalam kehidupan bermasyarakat dan dalam membawa perubahan bagi bangsa ini. Mahasiswa tidak hanya bertanggung jawab untuk dirinya sendiri namun juga bertanggung jawab untuk masyarakat.Â
Dalam mewujudkan Indonesia Emas 2045 dan mencapai tujuan SDGs, sudah seharusnya peran-peran mahasiswa dalam masyarakat dioptimalkan. Tentu kita bertanya-tanya, apa saja hal yang dibutuhkan untuk dapat mengoptimalkan peran-peran mahasiswa? Pengetahuan, inovasi, dan kesadaran mahasiswa untuk berperan aktif yaitu jawabnya. Pengetahuan mahasiswa diperlukan untuk dapat menghadirkan inovasi mahasiswa melalui pemahaman tentang SDGs.