Delapam menit kemudian, gol kembali tercipta melalui kaki Moh Salah. Gol yang yang sulit dan hanya bisa dilakukan oleh pemain berkelas.Â
Tendangan Mo Salah sebetulnya tidak begitu keras, melewati 3 lapis pemain Inter ditambah penjaga gawang yang hanya melongo tanpa reaksi menyaksikan bola masuk ke gawangnya.Â
Gerak tubuh Mo Salah seolah akan menendang bola dengan keras, namun itu adalah seni kecerdikan seorang Moh Salah. Bola yang didapat ditendang menyusur tanah, menyelinap melewati celah kaki-kaki para pemain Inter untuk bersarang ke gawang Inter. Game Over.Â
Menariknya, gol Moh Salah juga tercipta karena terjadi kemelut di dalam pertahanan Inter akibat bola mati yang dikirim Liverpool. Bisa disimpulkan bahwa gol pertama dan ke dua Liverpool semuanya berasal dari situasi bola mati.Â
Gol dari bola mati ini manjadi kunci kemenagan Liverpool kala menghadapi tim yang pertahananya solid dan sulit dibobol melalui permainan open play.Â
Itulah mengapa akhir-akhir ini, Liverpool selalu menang menghadapi permainan yang bertahan rapat setelah kalah dari Leicester City dan Imbang dengan Arsenal yang memiliki permainan bertahan kala menghadapi Liverpool.Â
Sejauh ini, permainan bertahan merupakan anti Liverpool. Napoli, Atletico Madrid pernah merasakan kemenangan di Liga Champio atas Liverpool karena bermain bertahan.Â
Namun perlahan-lahan Liverpool menemukan solusi untuk masalah ini. Jika bermain terbuka menghadapi Liverpool, maka sama saja dengan bunuh diri.Â
Oleh karena itu, sangat menarik untuk melihat kiprah Liverpool di Liga Champion musim ini. Liverpool seakan sudah menemukan cara untuk melawan tim yang bermain terbuka maupun bertahan dan mengandalkan serangan balik.Â
Jika menengok data statistik Liverpool melakukan 13 percobaan 2 on target sekaligus berbuah gol. Sedangkan Inter hanya 9 percobaan tanpa satupun tepat sasaran.Â
Maknanya adalah pertahanan Liverpool sulit ditembus meskipun menerapkan high defence, sedangkan Liverpool sangat efektif dan klinis. Karena dua on target yang diciptakan berhasil menjadi 2 gol bagi Liverpool. Untuk menjadi juara, dibutuhkan karakter seperti ini dan itu dimiliki Liverpool.