Karena itu, penulis buku Shocking Japan: Sisi Lain Jepang yang Mengejutkan ini pun berpesan untuk tidak perlu terlalu khawatir dengan isu resesi selama kita memahami kekuatan diri dan bangsa serta mempelajari dunia global.
"Jangan overthinking terhadap resesi. Banyak membaca dan menulis lagi di Kompasiana untuk berbagi narasi-narasi optimisme," katanya.
Nah, Kompasianer, bagaimana sudah tidak terlalu khawatir lagi kan soal isu resesi?
Menyambut momentum Group of Twenty (G20) yang akan berlangsung 15-16 November 2022, Kompasiana berkolaborasi dengan Kompasianer Junanto Herdiawan sekaligus ingin mengajak Kompasianer menumbuhkan optimisme untuk pulih dari keterpurukan ekonomi akibat COVID-19. Salah satunya dengan pengoptimalan penggunaan teknologi digital yang telah membantu usaha kecil menjalankan roda perekonomiannya.
Siap-siap, ya! Tunggu pengumuman selengkapnya di Kompasiana.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H