Untuk itu Kompasianer Hamdali Anton memberi saran kepada pemerintah guna bisa membantu rekan sejawatnya yang berprofesi sebagai guru.
"Sudah seharusnya guru honorer juga mendapat status yang jelas, karena mereka menggantikan guru-guru PNS yang pensiun atau sekolah memang kekurangan tenaga pengajar," salah tiga saran dari Kompasianer Hamdali Anton. (Baca selengkapnya)
5. Ini 3 Rahasia Menganggur yang Sukses
Kompasianer Taura punya definisi yang tepat untuk mereka yang belum mendapat pekerjaan: nganggur tidak jelek, tetapi sifat yang mengikutinya bisa jelek. Bekerja itu baik, tetapi sifat yang mengikutinya bisa sebaliknya.
Namun, apa hubungannya tidak punya pekerjaan dengan tidak naiknya UMP 2021?
Tenang! Kompasianer Taura memberi motivasi dari sudut pandang lain agar para pekerja yang tidak mengalami kenaikan UMP ini bisa lebih semangat dan kreatif.
Sebagai contoh, pengangguran itu sebagaimana yang ditulis Kompasianer Taura, dapat memicu otak untuk bekerja.
"Semakin sering otak diajak berpikir, maka tingkat ketajamannya akan terjaga dan berbeda jika jarang digunakan. Jadi, ini adalah rahasia pertama yang harus disyukuri oleh seorang penganggur," tulisnya. (Baca selengkapnya)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H