Mohon tunggu...
Acek Rudy
Acek Rudy Mohon Tunggu... Konsultan - Palu Gada

Entrepreneur, Certified Public Speaker, Blogger, Author, Numerologist. Mua-muanya Dah.

Selanjutnya

Tutup

Inovasi Pilihan

Yuk, Berkenalan dengan Grup Penulis Mettasik

30 November 2021   05:24 Diperbarui: 30 November 2021   05:30 1387
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Yuk, Berkenalan dengan Grup Penulis Mettasik (dokpri)

Pengalaman selama dua tahun, seharusnya cukup bagi saya untuk membimbing para sahabat menjadi Kompasianer. Meskipun tulisan mereka akan tercampur aduk dalam satu akun keroyokan bernama Grup Penulis Mettasik.

Jadilah saya didaulat menjadi admin, editor, dan mentor sekaligus. Jadi, bagi teman-teman, jika ada yang menyapa dan belum sempat kubalas, jangan kecewa ya. Saya hanya belajar dari Mimin Kompasiana saja. Eh...

Bekerja sendiri tentu memakan waktu. Tunggulah hingga ada seorang dua yang bersedia membantuku untuk blogwalking, barulah akun ini akan menjadi cerewet, seceriwis diriku. Ahhayy...

Sebelum saya melanjutkan lebih jauh, saya ingin menegaskan. Tujuan grup penulis ini memang menyebarkan Dhamma. Buddhis banget, kata sebagian orang.

Iya, gak apa-apalah. Anggap saja ini semacam PR sekolah bagi para aktivis vihara. Menuangkan isi kepala yang biasa dicuapkan, tapi belum pernah dituliskan.

Namun, kami juga berkeinginan untuk berbagi hal yang ringan tentang filsafat Buddhis sesuai dengan pengalaman hidup para penulis. Bagi kami, filsafat Buddhis adalah kebajikan universal yang tidak hanya dimiliki oleh kaum tertentu saja.

Katakanlah semacam sebuah ajakan untuk berbuat kebajikan yang tidak eksklusif. Meskipun ada satu dua istilah Pali, Sansekerta, yang Buddhis abis, mohonlah diabaikan. Sebagai editor, saya berusaha menjelaskan istilah-istilah yang masih terasa asing tersebut.

Kami juga bertekad untuk menghilangkan anggapan bahwa keyakinan kamilah yang terbaik. Tidak demikian, sobat. 

Moderasi dimulai dari mencintai agama orang lain, bukan menyombongkan agama sendiri. Ini tertera dalam prasasti Asoka dari zaman sang Buddha. Dan kami sangat meyakininya.

Oleh sebab itu, tulisan ringan akan lebih banyak ditemukan pada akun Grup Penulis Mettasik. Para narasumber akan banyak menuliskan tentang pengalaman hidup sehari-hari mereka yang terkait dengan apa yang disebut sebagai Kebaikan Universal.

Tidak bermaksud menggurui. Oh, tidak.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun