Mohon tunggu...
Acek Rudy
Acek Rudy Mohon Tunggu... Konsultan - Palu Gada

Entrepreneur, Certified Public Speaker, Blogger, Author, Numerologist. Mua-muanya Dah.

Selanjutnya

Tutup

Financial Pilihan

"Arigato Money", Jimat Ampuh untuk Mendatangkan Uang dalam Sekejap

4 Oktober 2020   10:07 Diperbarui: 4 Oktober 2020   10:31 6058
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi Arigato Money (sumber: inc.com)

Memaafkan luka uang, sama seperti memaafkan luka batin. Lupakanlah kejadian buruk yang berhubungan dengan uang, dengan cara berterima kasih kepadanya atas setiap pelajaran berharga yang menyertai.

Di saat yang sama, era perputaran "happy money" telah dimulai. Uang yang sudah dimaafkan akan selalu datang menghampirimu, sebagaimana sahabat lama yang sudah kita maafkan.  

Percayalah Pada Nasibmu

Kekuatan diri adalah hal yang penting dalam penciptaan Happy Money. Membebaskan pemikiran dan memaafkan luka, tidak cukup jika tidak dibarengi dengan sikap nyata.

Hal yang harus dilakukan disini adalah dengan percaya bahwa setiap orang membawa energi positif bagimu. Buanglah jauh pikiran yang penuh dengan kebencian, rasa curiga, atau sakit hati.

Mulailah dari dirimu sendiri. Dengan menganggap setiap orang adalah baik adanya, maka diri akan mendapatkan respons yang sama dari lingkungan dan semesta.

Happy Money tidak pernah bekerja satu arah. Ia bagaikan konsep kosmis yang melengkapi, sebagaimana bulan dan matahari yang silih berganti.

Kembangkan Kekuatan Diri Tanpa Batas dengan Berfokus

Setiap orang pasti memiliki kelebihan. Bahkan seorang pengemis saja, memiliki mental dan kekuatan untuk meminta-minta. Menyadari apa kekuatan dalam diri kita, bagaikan melengkapi titik-titik dalam puzzle.

Dengan berfokus kepada hal yang sama berulang kali, maka tanpa disadari diri kita telah memberikan kontribusi kepada masyarakat sesuai dengan takdir.

Jika anda menjadi seorang penulis, maka jadilah penulis yang baik. Jika anda memilih untuk menjadi seorang guru, maka berfokuslah mendidik para murid menjadi bijaksana nanti.

Mulailah dengan cara sederhana, dengan berfokus kepada kondisi sekarang, tanpa menyesali masa lalu, atau mengkhwatirkan masa depan. Sadarilah bahwa diri anda sedang bernafas, sebagaimana anda menyadari bahwa diri anda berguna.

Ucapkan Terima Kasih Setiap Saat

Konsep Happy Money melihat dunia sebagai alur energi melalui sikap yang saling menghargai dan menghormati sesama dalam semesta. Kerelaan untuk menerima dan memberi adalah kunci utama disini.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Financial Selengkapnya
Lihat Financial Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun