Karena saya tak puas dengan food sample akhirnya saya membeli nasi Megono di stand makanan Pekalongan. Yang tak kalah enak Soto Tauto, perpanduan antara Soto dan Tauto yang menjadi satu.
Rasanya pun juga tak kalah enak. Hal yang menarik lagi, saya ternyata tidak perlu jauh-jauh ke Pekalongan untuk menikmati nasi Megono dan Soto Tauto. Ternyata ada pedagang kuliner khas Pekalongan di Pasar PSPT Tebet. Di lain waktu rasanya saya perlu menyempatkan diri berkunjun ke sana.
Dilanjutkan dengan demo masak oleh Chef Meliana, kuliner khas Kalimantan menjadi pilihan Chef Meliana untuk didemokan cara memasaknya.
Â
[caption caption="Demo Masak Kalimantan Chef Meliana"]
Â
Dari kuliner Dayak Kahayan dan kuliner Cina pernakan dipelajari oleh Chef Melianan. Dengan sajian menu Tumis Ikan Asing Talang dan Bunga Kunyit dari Kalimantan Barat dan Kandas Sari dari Kalimantan Tengah.
Masakan yang dipilihpun ternyata hidangan rumahan di Kalimantan, sehingga tidak dapat ditemui di restoran. Chef Meliana memang dikenal sebagai chef yang memperkenalkan sajian khas Kalimantan.Â
Bahan-bahan yang digunakan oleh Chef Meliana sebagian besar dibawa dari Kalimantan. Bunga kunyit misalnya, saya baru tahu kalau kunyit memiliki bunga. Bunganya bisa dimasak ternyata, bukan kunyit saja yang bisa digunakan sebagai bumbu masakan.
Diawali dengan menu Tumis Ikan Asing Talang dan Bunga Kunyit, ikan talang ternyata ikan asing yang difermentasi, terdapat di daerah Kalimantan.
[caption caption="Tumis Ikan Asing Telang"]
Selain ikan Teluang juga ada ikan Gala Bapui, dan ikan Gala Basang ikan khas dari Kalimantan dibawa juga Chef Meliana untuk makanan yang akan dicocol dengan Kandas Sarai.