(12/8/2024) Tim PFS kelompok 10 melakukan penyuluhan mengenai “Pencegahan dan Pertolongan Pertama pada Penyakit DBD” dan “Dapatkan Gunakan Simpan Buang (DAGUSIBU) Obat” pada masyarakat Kembangan Utara. Acara ini dilaksanakan di RPTRA Kembangan Gajah Tunggal, dengan pembicara materi nya yaitu Ibu apt. Dara Andini Putri, M.Farm. Kegiatan ini memiliki tujuan utama untuk meningkatkan kesadaran dan pengetahuan masyarakat tentang kesehatan.
Dengan adanya penyuluhan mengenai “Pencegahan dan Pertolongan Pertama pada Penyakit DBD” diharapkan masyarakat dapat mengetahui apa saja gejala ketika seseorang terjangkit penyakit DBD, bagaimana cara pertolongan pertama dalam menangani penyakit DBD, sekaligus dengan bagaimana cara pencegahan DBD (contohnya, seperti metode 3M Plus).
Dengan adanya penyuluhan mengenai “Dapakan Gunakan Simpan Buang (DAGUSIBU) Obat” sendiri diharapkan masyarakat dapat mengetahui cara yang tepat untuk mendapatkan obat yang aman dan sesuai kebutuhan, cara menggunakan obat yang benar dan sesuai anjuran, cara menyimpan obat agar tetap efektif, cara membuang obat yang tidak terpakai atau sudah kadaluarsa dengan benar.