Mohon tunggu...
KKNUM2022 Desa Depok Bendungan
KKNUM2022 Desa Depok Bendungan Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Universitas Negeri Malang

Topik konten favorit adalah konten edukasi

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Membentuk Karakter Siswa Kreatif dan Inovatif melalui Pendampingan dan Pelatihan Prakarya oleh Kelompok KKN MBKM MD UM di SDN Satu Atap 1 Bendungan, Trenggalek

21 November 2022   13:08 Diperbarui: 21 November 2022   20:28 534
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendampingan dan pelatihan prakarya pertemuan kedua, prakarya dari sendok plastik/dokpri

Perkembangan zaman sekarang ini sejalan dengan perkembangan teknologi informasi yang memberikan dampak begitu besar bagi kehidupan manusia. Kompetensi untuk hidup layak bergantung pada keterampilan-keterampilan yang dibutuhkan di masa kini, diantaranya yaitu keterampilan berpikir kritis, kreativitas, berkolaborasi, dan berkomunikasi. Salah satu upaya untuk meningkatkan keterampilan-keterampilan tersebut adalah melalui prakarya.

Prakarya dapat diartikan sebagai hasil bentuk ketrampilan, kerajinan tangan, atau hasta karya yang umumnya dari barang bekas di mana dari bahan-bahan tersebut kemudian dirangkai sendiri dengan kreasi yang menarik dan memiliki nilai tambah. Prakarya dan kewirausahaan sekarang ini diarahkan untuk menciptakan entrepreneur yang kreatif dan inovatif. Oleh karena itu diperkenalkan pendidikan prakarya dan kewirausahaan secara formal di sekolah sebagai langkah untuk menyiapkan lebih banyak lagi wirausaha di Indonesia.

Untuk mendorong kreativitas dan inovasi anak didik sejak dini, mahasiswa KKN MBKM MD Universitas Negeri Malang melakukan kegiatan pendampingan dan pelatihan prakarya bagi siswa kelas 4, 5, dan 6 SDN Satu Atap Satu Bendungan, Desa Depok, Kecamatan Bendungan, Trenggalek.

Rangkaian acara pendampingan dan pelatihan tersebut terdiri dari beberapa pertemuan, dan ditutup dengan acara penilaian prakarya yang telah dibuat. Setiap kelas membuat karya yang berbeda dengan bahan yang sama dan setiap kelas dibagi menjadi 4 sampai 6 kelompok. Satu hari sebelum pertemuan dilakukan, para mahasiswa KKN membuat model prakarya yang akan diajarkan kepada siswa SDN Satu Atap Satu Bendungan.

Pertemuan tanggal 28 dan 29 September 2022, prakarya yang dibuat menggunakan bahan dasar stik es krim. Siswa kelas 4 membuat hiasan dinding, kelas 5 membuat kotak pensil, dan kelas 6 membuat miniatur rumah.

Pendampingan dan pelatihan prakarya pertemuan pertama, prakarya dari stik es krim/dokpri
Pendampingan dan pelatihan prakarya pertemuan pertama, prakarya dari stik es krim/dokpri

Pertemuan kedua diadakan pada tanggal 25 Oktober, prakarya yang dibuat untuk semua kelas sama yaitu kerajinan bunga dari sendok plastik namun dengan tingkat kesulitan yang berbeda di setiap kelasnya. Siswa kelas 4 membuat bunga tulip sederhana, kelas 5 membuat bunga mekar, dan kelas 6 membuat bunga teratai dari sendok plastik.

Pendampingan dan pelatihan prakarya pertemuan kedua, prakarya dari sendok plastik/dokpri
Pendampingan dan pelatihan prakarya pertemuan kedua, prakarya dari sendok plastik/dokpri

Pertemuan ketiga diadakan tanggal 26 Oktober, menggunakan bahan dasar kertas nasi yang dibuat menjadi figura untuk kelas 4, hiasan dinding untuk kelas 5, dan untuk kelas 6 membuat bunga sebagai hiasan ruang tamu. Pertemuan ketiga ini merupakan acara pendampingan dan pelatihan yang terakhir.

Pendampingan dan pelatihan prakarya pertemuan ketiga, prakarya dari kertas nasi/dokpri
Pendampingan dan pelatihan prakarya pertemuan ketiga, prakarya dari kertas nasi/dokpri

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun