KKN UNS 383 yang ditugaskan di wilayah kampung Purwonegaran. Penyelesaian masalah tersebut pun diputuskan dengan mengenalkan masyarakat RW 06 Purwonegaran  tentang teknik vertikultur.
Kampung Purwonegaran merupakan bagian wilayah dari kelurahan Sriwedari. Posisi dan kondisi wilayah yang berada di tengah kota Surakarta ini, membuat sedikitnya ruang untuk  melakukan kegiatan atau menyalurkan hobi dalam bercocok tanaman seperti tanaman sayur atau tanaman hias. Hal tersebut menjadi perhatian bagi kelompokTeknik vertikultur sendiri merupakan teknik atau cara berkebun dengan media tanam bertingkat yang disusun secara vertikal. Sebagai tahap pertama untuk mengenalkan teknik ini kepada masyarakat, kelompok KKN UNS 383 Purwonegaran membuat video edukasi mengenai teknik vertikultur ini yang dibagikan pada kanal youtube KKN UNS PURWONEGARAN 383. Video tersebut juga dibagikan kepada masyarakat melalui grup WhatsApp karang taruna RW 06 Purwonegaran.
Selain itu, kelompok KKN UNS 383 Purwonegaran juga membuat tanaman vertikultur ini sebagai contoh sampel nyata agar bisa ditunjukkan kepada masyarakat. Pembuatan tanaman vertikultur ini menggunakan media pot, pipa vertikultur, dan media tanam (tanah dan pupuk kompos). Dengan teknik vertikultur ini dihasilkan 6 pot tanaman vertikultur yang dapat menampung lebih dari 10 lebih bibit tanaman sayur seperti kangkung dan sawi.Â
(Sabtu, 28 Agustus 2021) Tanaman vertikultur yang telah selesai kemudian disalurkan kepada Ketua RW 06 sebagai simbol penerimaan. Melalui edukasi video dan perlakuan nyata yang dilakukan maka diharapkan masyarakat perkotaaan khususnya Purwonegaran yang tak memiliki lahan atau tanah yang luas tetap bisa produktif di bidang pertanian atau sekedar memenuhi kebutuhan pangan rumah tangga sendiri.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H