Mohon tunggu...
David Abdullah
David Abdullah Mohon Tunggu... Lainnya - —

Best in Opinion Kompasiana Awards 2021 | Kata, data, fakta

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Artikel Utama

#StopAsianHate, Kala Orang Asia Dituding Jadi Biang Covid-19

18 Maret 2021   00:53 Diperbarui: 18 Maret 2021   10:16 2557
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Tagar #StopAsianHate viral di Twitter. | Bustle.com

Kekerasan berbau anti-Asia terus meningkat di AS selama pandemi. Warga keturunan Asia sering kali dinilai sebagai biang merebaknya Covid-19 di dunia. Alangkah sulit menyandang identitas Asia di AS.

Kemarin, Rabu (17/3/21), #StopAsianHate mencapai puncaknya setelah dikicaukan lebih dari satu juta cuitan oleh warganet Nusantara di jagat Twitter. Di samping itu, tagar #RacismIsNotComedy pun turut menduduki posisi teratas.

#StopAsianHate viral di Twitter. | Capture Twitter.com
#StopAsianHate viral di Twitter. | Capture Twitter.com
Kampanye itu mencuat sebagai respons terhadap kekerasan bernuansa rasisme atau anti-Asia yang kerap kali menimpa komunitas etnis Asia di Amerika Serikat (AS) beberapa waktu belakangan.

Angka kekerasan terhadap imigran Asia terus meningkat selama pandemi. Isu itu mencuat lantaran warga keturunan Asia dituding sebagai biang atas merebaknya Covid-19 di seluruh penjuru dunia.

Laporan Departemen Kepolisian New York menyebut bahwa level kekerasan yang menyasar warga keturunan Asia melonjak sebanyak 1.900% sepanjang tahun 2020 lalu.

Banyak yang telah menjadi korban atas buruknya sentimen negatif kepada ras tertentu di sana. Yang terbaru, delapan orang tewas pada insiden penembakan tiga panti pijat di wilayah Atlanta.

Penembakan itu terjadi pada Selasa (16/3) malam waktu setempat. Pelaku pertama kali melakukan "aksi koboi" di panti pijat Young's Asian. Imbasnya, dari lima orang yang tertembak, dua tewas di lokasi, dan dua tewas saat dilarikan ke rumah sakit.

TKP penembakan warga etnis Asia di AS. | Vice.com
TKP penembakan warga etnis Asia di AS. | Vice.com
Serangan selanjutnya terjadi di Gold Spa. Tiga wanita tewas ditembak di lokasi itu. Tidak lama berselang, pihak kepolisian mendapat laporan penyerangan di lokasi yang berbeda. Seorang perempuan tewas ditembak di Aromatherapy Spa.

Menurut laporan dari Washington Post, penyidik masih terus mendalami temuan di tiga TKP penembakan tersebut untuk mengetahui motif pelaku.

Ironisnya, dalam kasus penembakan itu, enam warga yang meregang nyawa telah teridentifikasi sebagai keturunan Asia.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun