Konsep Ruangguru yaitu mempertemukan tutor dan siswa di dunia maya. Hal tersebut juga sebagai bagian dari kampanye pendidikan, aplikasi Ruangguru berbagi inovasi yang menarik perhatian para pelaksana pendidikan. Kemudahan akses, kelengkapan materi, dan edukasi yang menyenangkan membuat aplikasi Ruangguru menjadi terkenal sebagai platform penunjang kurikulum pembelajaran secara online (Lida & Eliya, 2019).
Dalam perspektif sosiologi menurut tokoh Michael F.D Young yang berfokus pada kajian sosiologi pengetahuan dengan spesialisasi isu kurikulum dalam reformasi pendidikan. Dan juga konsen dengan pembelajaran digital dan peran kurikulum digital teknologi. Menurut Michael F.D Young, peran kurikulum adalah memutuskan apa yang harus dilakukan sekolah maupun hal-hal yang tidak dilakukan sekolah. Selain itu juga, kurikulum menekankan bagaimana mencari jalan alternatif untuk mengembangkan intelektual dimasa darurat seperti pandemi covid dan era new normal.
PENUTUP
Kesimpulan dari bahasan di atas ialah ada beberapa cara dalam menyelesaikan permasalahan-permasalahan kurikulum di dunia pendidikan. Di masa pandemi Covid-19 ini, muncul kebijakan baru yaitu Pembelajaran Jarak Jauh dengan tujuan untuk mencegah penyebaran virus semakin meluas.
Dari kebijakan tersebut muncul sebuah problem yaitu peserta didik kesulitan dalam memahami materi yang diterima dari pembelajaran tersebut. Ada begitu banyak faktor yang mempengaruhi kesulitan dan kendala yang dialami peserta didik, kesulitan tersebut dapat diringkas oleh dua faktor internal dan eksternal. Dari permasalahan yang dihadapi saat ini, bimbingan belajar secara offline atau online bisa menjadi salah satu solusinya. Bimbingan belajar hadir tidak hanya untuk membantu peserta didik dalam memahami materi namun bimbingan belajar juga hadir untuk memahami situasi dan kondisi sulit yang dihadapi oleh peserta didik.
DAFTAR PUSTAKA:
Aji, R.H.S (2020) Dampak Covid 19 pada pendidikan di indonesia: Sekolah, Keterampilan dan Proses Pembelajaran. SALAM: Jurnal Sosial dan Budaya Syar-1.
Arifin Zainal. 2014. Konsep dan Model Pengembangan Kurikulum. Bandung. Remaja Rosdakarya.
Hidayat Rakhmat. 2011. Pengantar Sosiologi Kurikulum. Jakarta. PT Raja Grafindo Persada.
Hidayat Sholeh. 2013. Pengembangan Kurikulum Baru. Bandung. Remaja Rosdakarya.
Renita, Sartika, Enzely. (2020) dampak COVID 19 bagi pendidikan di Indonesia. UU No 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional.