Tata patut berbahagia karena dalam ajang Copa America ini ia didukung oleh Faktor M, yaitu seseorang yang akan berlari sepanjang 90 menit untuk memimpin tim menerjemahkan rancangan kemenangan Argentina. Messi, dialah Faktor M ini. Sang kapten yang kala mengenakan jersey timnas bermetamorfosa dari seorang yang haus asupan assist matang untuk membobol gawang lawan, menjadi inspirator tim.
Faktor Psikologis
Chile jelas mendapat dukungan psikologis sebagai tuan rumah penyelenggara Copa America 2015. Ini tentu dibarengi motivasi kuat untuk mencatatkan diri dalam jajaran tim yang pernah meraih gelar juara Copa America. Jika Chile mampu memenangkan duel ini, maka "La Roja" seolah mendapatkan kemenangan ganda.
Di sisi lain, bagi Argentina, inilah saatnya untuk menyamai Uruguay yang telah mengoleksi 15 gelar juara Copa America. Ini juga menjadi momentum terbaik bagi Argentina untuk mengukir prestasi di ranah tertinggi dalam gelaran sepak bola dunia. "La Albiceleste" pernah bersorak karena meraih juara Olimpiade Beijing 2008. Namun tragisnya, terjadi antiklimaks di ajang Piala Dunia 2010. Messi gagal mencetak satu pun gol dan menyerah 0-4 dari Jerman di babak perempat final.
Pemicu psikologis lain yang tak kalah serunya, penyerang dari kedua tim masih berpeluang untuk meraih gelar pencetak gol terbanyak. Posisi saat ini ditempati Eduardo Vargas (4), Arturo Vidal (3), dan Sergio Aguero (3).
Skuat Terbaik
Sebagai poin pamungkas, timing sedang berpihak pada Argentina. Tak kurang pengakuan datang dari Tata sendiri, bahwa tim "La Albiceleste" kini adalah salah satu skuat terbaik yang pernah dimiliki Argentina, bahkan menjadi tim kelas dunia. Inilah runner-up Piala Dunia 2014 dan skuat dengan generasi emas yang sedang bersinar di berbagai liga.
Sumber foto:Â ca2015.com