Mohon tunggu...
Khodijah Durrotun Nafisah
Khodijah Durrotun Nafisah Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa program studi pendidikan guru sekolah dasar semester 1 yang sedang menempuh pendidikan di Universitas Islam Nahdlatul Ulama Jepara

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Kontribusi Mahasiswa Sebagai Agen Perubahan Dalam Implemetasi Nilai-Nilai Pancasila pada Kehidupan Bermasyarakat

7 Januari 2024   23:53 Diperbarui: 8 Januari 2024   00:44 110
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Pancasila merupakan rumusan dan pedoman kehidupan berbangsa dan bernegara bagi seluruh penduduk Indonesia. Pancasila merupakan falsafah dan ideologi bangsa yang wajib dihormati dan dijunjung tinggi oleh seluruh rakyatnya. Namun ketika diterapkan di masyarakat, terlihat jelas bahwa nilai-nilai yang terkandung dalam pancasila tidak terlaksana dengan baik dan menimbulkan perpecahan. Apabila masyarakat tidak menerapkan nilai-nilai pancasila dalam kehidupan bermasyarakatmaka akan timbul kecurigaan, saling mengejek, saling bermusuhan, dan hal ini dapat berakhir dengan peperangan yang memecah belah masyarakat.

Pengimplementasian atau penanaman nilai-nilai setiap butir pancasila yang wajib diajarkan agar masyarakat mempunyai sikap dan perilaku yang sesuai dengan akhlak mulia bangsa dan tidak menyimpang dari nilai-nilai tersebut adalah sebagai berikut:

  • Ketuhanan Yang Maha Esa
  • Hormati kebebasan masing-masing dalam beribadah sesuai agama dan kepercayaan masing-masing.
  • Tidak melakukan penodaan agama, seperti perusakan tempat ibadah.
  • Mendorong kerukunan antar umat beragama.
  • Peningkatan kerjasama dan gotong royong antar umat beragama.
  • Bersikap toleran terhadap penganut agama lain.

  • Kemanusiaan yang Adil dan Beradab
  • Memperlakukan manusia sesuai kehormatan dan martabatnya sebagai makhluk ciptaan Tuhan Yang Maha Esa.
  • Tidak kejam terhadap orang lain.
  • Membantu orang yang kesusahan.
  • Perlindungan hak asasi manusia.
  • Membangun rasa saling menghormati.

  • Persatuan Indonesia
  • Kebanggaan dan rasa cinta terhadap tanah air, bangsa dan negara.
  • Siap berkorban demi kepentingan bangsa dan negara.
  • Menjalin hubungan baik dengan seluruh penjuru bangsa.
  • Mendukung persatuan dan kesatuan Indonesia.
  • Mendahulukan kepentingan nasional di atas kepentingan pribadi.
  • Kerakyatan yang Dipimpin oleh Hikmat Kebijaksanaan dalam Permusyawaratan dan Perwakilan
  • Mengutamakan dan menghargai musyawarah untuk mencapai titik temu dalam penyelesaian masalah.
  • Mengikuti pemilihan umum, pemilihan presiden, dan pemilihan direktur daerah.
  • Tidak memaksakan kehendak pada orang lain.
  • Menghargai pendapat orang lain.

  • Keadilan Sosial bagi Seluruh Rakyat Indonesia
  • Menjaga rasa kekeluargaan dan gotong royong.
  • Tidak melakukan sesuatu yang merugikan kepentingan umum.
  • Menerapkan langkah-langkah untuk mencapai kemajuan dan keadilan sosial.
  • Menghormati hak orang lain.

Mahasiswa mempunyai peranan penting dalam mengimplementasikan nilai-nilai pancasila dalam kehidupan bermasyarakat. Dalam kondisi   perkembangan dunia saat ini, pelajar harus berperan penting dalam implementasi nilai-nilai pancasila yang mulai mengalami kemunduran sehingga berdampak pada kemerosotan moral masyarakat. Selain perubahan yang disengaja maupun tidak disengaja, masyarakat harus melihat nilai-nilai yang muncul di lingkungannya, mengkajinya lalu melaksanakannya, serta mampu menolak dan memilih mana yang baik dan mana yang buruk.

Dalam perannya sebagai agen perubahan, mahasiswa harus mengetahui bagaimana menerapkan dan mengaplikasikan pancasila sebagai pedoman dalam kehidupan sosial dan akademik. Selain itu, mahasiswa diharapkan berkembang menjadi individu yang intelektual, kreatif, percaya diri, inovatif dan berwawasan sosial, serta memiliki semangat pengabdian yang tinggi kepada masyarakat, bangsa, dan negara. Upaya perubahan inilah yang harus diperjuangkan, karena perubahan tidak bisa terjadi begitu saja, melainkan memerlukan gerakan yang masif dan berkesinambungan untuk memperbaiki kondisi masyarakat agar nilai-nilai pancasila dapat lebih terwujud dalam masyarakat.

Mahasiswa sebagai agen perubahan harus mampu menjadikan pancasila sebagai pedoman hidup untuk meningkatkan rasa cinta tanah air, dan meningkatkan rasa cinta terhadap pancasila bukanlah hal yang mudah karena harus dimulai dari kesadaran diri sendiri. Misalnya kita harus bisa bertanggung jawab, disiplin, jujur, mempunyai rasa cinta tanah air dan siap berkorban untuk bangsa dan negara agar kita bisa mengamalkan dan memahami nilai-nilai yang terkandung dalam pancasila. Bentuk konkrit peran mahasiswa dalam mengimplementasikan nilai-nilai pancasila di masyarakat yaitu berakhlak mulia dan berperilaku baik yakni, menghormati orang-orang dalam masyarakat dan menaati semua peraturan dan norma baik di kampus maupun di lingkungan.

Kontribusi mahasiswa sebagai agen perubahan dalam penerapan nilai-nilai pancasila di masyarakat dapat dilakukan dengan berbagai cara, seperti mendorong toleransi dalam masyarakat antar umat beragama, menumbuhkan nilai-nilai kemanusiaan dalam masyarakat dan melaksanakan kegiatan kemanusiaan, memiliki rasa kebanggaan dan mencintai tanah air, tidak membedkan kebangsaan, ras atau agama, memelihara persatuan dan kesatuan dalam masyarakat, penyelesaian permasalahan masyarakatdengan musyawarah, pelaksanaan demokrasi dalam pemilihan pemimpin masyarakat dan terciptanya kerja sama dalam kehidupan bermasyarakat.

SIMPULAN 

Pancasila adalah rumusan dan pedoman kehidupan berbangsa dan bernegara bagi seluruh Indonesia. Namun, tidak terlaksana dengan baik dan menimbulkan perpecahan. Mahasiswa mempunyai peranan penting dalam mengimplementasikan nilai-nilai pancasila dalam kehidupan bermasyarakat. Dalam kondisi perkembangan dunia yang sangat cepat, mahasiswa harus berperan penting dalam mengimplementasikan nilai-nilai pancasila yang mulai mengalami kemunduran sehingga berdampak pada kemerosotan moral masyarakat. Mahasiswa sebagai agent of change harus menjadikan pancasila sebagi pedoman hidup untuk meningkatkan rasa cinta tanah air dan rasa cinta terhadap pancasila.

SARAN

Diharapkan setelah mengetahui tentang apa itu implementasi nilai nilai pancasila dalam kehidupan masyarakat, pembaca mampu menjadikan  acuan untuk mengetahui dan memahami serta mempraktikkan nilai nilai pancasila tersebut. Untuk mahasiswa, karena   mahasiswa mempunyai peranan penting sebagai agen perubahan, hendaknya menimbulkan perubahan positif dalam masyarakat, agar penyelenggaraan kehidupan masyarakat sesuai dengan norma-norma yang berlaku di masyarakat dan nilai-nilai yang terkandung dalam pancasila. Hal-hal yang dilakukan mahasiswa sebagai wujud kontribusi di atas hendaknya juga diikuti oleh kemauan dan upaya masyarakat untuk mentransformasikan nilai-nilai pancasila menjadi pedoman dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara. 

DAFTAR PUSTAKA

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun