Mohon tunggu...
Katedrarajawen
Katedrarajawen Mohon Tunggu... Penulis - Anak Kehidupan

Merindukan Pencerahan Hidup Melalui Dalam Keheningan Menulis. ________________________ Saat berkarya, kau adalah seruling yang melalui hatinya bisikan waktu terjelma menjadi musik ... dan berkarya dengan cinta kasih: apakah itu? Itu adalah menenun kain dengan benang yang berasal dari hatimu, bahkan seperti buah hatimu yang akan memakai kain itu [Kahlil Gibran, Sang Nabi]

Selanjutnya

Tutup

Humor Pilihan

Belajar Kalem Sama "Bang Aniss"

14 September 2021   20:26 Diperbarui: 14 September 2021   20:45 309
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Beliau ini kini menjabat sebagai petinggi di sebuah kota dan sangat piawai mengelola tata kata. Seperti biasa, ada yang suka ada ada yang taksuka. Ada pula yang suka-suka dia. 

Bang Aniss, begitu beliau disapa warga. Berusaha menjadi pejabat yang baik agar dapat diterima semua golongan. 

Pergi mengunjungi masjid sudah biasa. Masuk gereja tak masalah. Sembahyang di klenteng pun tak apa. Namanya pejabat takboleh pilih kasih  tentunya. Warga ada acara apa saja, dari sunatan sampai kawinan akan berusaha menghadiri. Apalagi acara vaksin. Sebagai pejabat yang baik pasti akan mendukung. 

Bang Aniss dengan senyuman khas tetap saja ada yang taksuka. Jadi bulan-bulanan dan olok-olokan warganet sampai penggiat media sosial. 

Gara-gara Bang Aniss naik becak tercemplung ke got sewaktu inspeksi persiapan ajang balapan Formula Becak Internasional belum lama ini. Yang konon akan dihadiri Palentino Rosi dan Mak Markues. 

Entah sebagai apa. Nanti diatur saja. 

Keterlaluan memang mereka yang meledek. Apa yang salah dengan becak? Usaha mulia untuk mengangkat harkat dan martabat alat transportasi bangsa malah jadi bahan tertawaan. 

Oh, kata mereka bukan menertawakan urusan tercemplung ke got, tetapi menertawakan ajang balapan Formula B itu. Masa hanya untuk ajang balapan becak harus pakai dana triliunan rupiah. Apa kata Roky Gering nanti? 

Ini yang membuat warganet tak habis pikir sampai tertawa. Apa masuk akal ya? 

Ini cerita mau belajar pada Aniss, terus apa yang mau dipelajari? 

Sabar. Belajar sabar dulu dong. Lihat, Bang Aniss tetap sabar dan tersenyum, walaupun jadi bahan olok-olokan saat naik becak tercemplung di got. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humor Selengkapnya
Lihat Humor Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun