Sesuai rencana dan sedang dalam pengerjaan ada Rusun Daan Mogot-Cengkareng, Rusun Muara Angke, Rusun Rawa Bebek, dan rusun di wilayah Jatinegara. Sebagian rusun dibangun oleh perusahaan properti sebagai bentuk CSR atau tanggung jawab sosial perusahaan.
Bahkan menurut Ahok, di kawasan Marunda nanti akan dibangun proyek percontohan superblok dengan lahan seluas 100 hektar yang akan ditambah menjadi 400 hektar. Nantinya akan dibangun rusun yang mencapai sekitar 17 ribu unit untuk warga yang tidak mampu.
Wow...bisa dibayangkan perubahan apa yang akan terjadi? Wajah kumuh Jakarta dengan gubuk liar yang bertebaran akan segera hilang.
Seperti yang sudah berjalan adalah memindahkan warga yang ada di kawasan Kampung Pulo, Jakarta Timur untuk normalisasi sungai Ciliwung. Karena Kampung Puola merupakan langganan banjir selama ini. Untuk itu 1.200 unit rusun sudah disiapkan di Jatinegara dan rencananya di beberapa wilayah lagi.
Bila melihat kinerja pasangan Jokowi-Ahok, tentunya bukanlah omongan kosong dalam waktu yang tidak pakai lama wajah Jakarta akan berubah. Kekumuhan akan menjadi kenangan masa lalu. Bukankah hal ini layak untuk diapresiasi?
Sumber bacaan: Tempo.co
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H