Sepertinya keberadaan es kepal mulai sedikit menggeser minuman kekinian dengan seperti bubble tea ala Taiwan hingga Thaitea,juga meredupkan fenomenal capcin (cappucino cincau),yang sempat membuat teman yang belajar bikin kopi ngomel-ngomel soal menu satu itu. salah dia sendiri buat cappucino aja rempong dengan berbagai alat berharga jutaan rupiah,padahalkan tinggal gunting dan kasih air panas (eh..itu aku ya penggemar kopi gunting,bukan kopi giling) juga sop buah yang mulai berkurang pedagangnya di Palembang.
Saya ini termasuk penggemar minuman manis, banyak minuman favorit saya yang mungkin menjadi pilihan buat takjil ramadan.Kebanyakan minuman zaman old, tapi kan tidak menjadi kalah kekinian juga
1. Es Kelapa Muda
Saya cukup suka, tetapi tidak terlalu doyan.Entah mengapa setiap minum air kelapa muda saat berbuka badan saya terasa lemas.Makanya saya sering diomeli jika ingin menambah gelas selanjutnya (dogannya tidak beli,tetapi dari pohon di sekitar rumah).
Saya tidak pernah mencari tahu apa yang menyebabkan,saya pikir itu terjadikarenasaya minumnya kebanyakan saja.Jadi,jika minum air kelapa muda saya pastikan setelah perut terisi dengan kapasitas secukupnya.
Variasi es kelapa yang sering saya rasakan di beberapa tenpat makan (saya tidak tahu apakah ini dapat diklasifikasikan kekinian juga) adalah es kelapa jeruk (dicampur jus jeruk),es kelapa mangga (dicampur jus mangga) dan tentu saja es kuluwut yang seger banget.
2.Es Puter
Saya punya langganan khusus sejak saya masuk kuliah sampai sekarang. ia penjual keliling namanya Es Pragolo, warga (lama)Swiss (Seputar Wilayah Sekip dan Sekitarnya) sangat mengenal beliau. Tempat yang menetap yang juga legend di Palembang adalah Es Puter Bang Udi di Kawasan Lemabang.