Mohon tunggu...
Kamilah Husna
Kamilah Husna Mohon Tunggu... Lainnya - Welcome!!

This is my platform!!

Selanjutnya

Tutup

Money

Manajemen Dalam Suatu Perusahaan

18 Desember 2021   15:54 Diperbarui: 18 Desember 2021   16:21 498
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bisnis. Sumber ilustrasi: PEXELS/Nappy

Fungsi Pengawasan (Controlling) merupakan fungsi manajemen yang berfungsi untuk membantu seluruh manajemen dalam menyelesaikan tanggung jawabnya secara efektif dengan cara menganalisa, menilai, merekomendasikan dan menyampaikan laporan mengenai kegiatan yang diperiksa untuk melihat apakah segala kegiatan yang dilaksanakan telah sesuai dengan rencana yang dibuat dan untuk menentukan rencana kerja selanjutnya.

Selain 4 fungsi diatas, manajemen juga memiliki 3 tingkatan manajemen, yaitu :

1. Top Level Management

Tingkatan ini berada pada otoritas tertinggi atau paling atas dalam suatu manajemen atau perusahaan dan bertanggung jawab langsung pada pemilik perusahaan. Pada tingkatan ini,  tidak lagi menangani masalah teknik pekerjaan, tetapi hanya sebatas konsep dan pemikirannya saja. Top level manajemen memiliki beberapa wewenang, seperti memilih, memberhentikan dan mengangkat level manajemen di bawahnya. 

Contoh posisi yang berada pada tingkat ini diantaranya : 

  • CEO (Chief Executive Officer)
  • CMO (Chief Marketing Officer)
  • CSO (Chief Sales Officer)
  • GM (General Manager)
  • Presiden Direksi.

2. Middle Level Management

Tingkatan ini berada pada posisi tengah, yaitu diantara tingkat Top Level Management dan tingkat Lower Level Management. Management ini diangkat langsung oleh Top Level Management, yang bertugas menjalankan semua konsep dan pemikiran yang dihasilkan oleh tingkat Top Level Management serta bertanggung jawab langsung atas semua management dibawahnya bahkan sampai pada level karyawan sekalipun. Sehingga, dapat kita katakan bahwa manajemen ini bekerja secara teknis, bukan secara konseptual seperti manajemen puncak sebelumnya. 

Contoh posisi yang berada pada tingkat ini diantaranya : 

  • Manager Keuangan
  • Manager Produksi
  • Manager Marketing

3. Lower Level Management

Tingkatan ini berada pada posisi terbawah dalam sebuah manajemen. Tugas dari tingkatan ini adalah terlibat langsung dalam menjalankan perintah, memimpin dan mengawasi semua pekerjaan yang dilakukan oleh karyawan. Sehingga, dapat kita katakan bahwa kemampuan komunikasi dan keterampilan adalah hal utama dan sangat penting yang harus dimiliki.

Contoh posisi yang berada pada tingkat ini, diantaranya : 

  • Leader
  • Mandor
  • Pengawas atau Supervisor.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun