Orientasi:
Kerajaan Majapahit merupakan salah satu kerajaan terbesar dan terkuat di Nusantara pada masanya. Kerajaan ini memiliki peran penting dalam sejarah Indonesia.
Urutan Peristiwa:
1.Runtuhnya Kerajaan Singasari yang didirikan oleh Ken Arok mengalami keruntuhan akibat pemberontakan Jayakatwang dari Gelanggelang (Madiun) pada tahun 1292.
2.Pelarian Raden Wijaya, menantu Raja Kertanegara dari Singasari, berhasil melarikan diri dan mendapat perlindungan dari Arya Wiraja di Sumenep.
3.Pendirian Desa Majapahit Dengan bantuan Arya Wiraja, Raden Wijaya mendirikan desa baru di hutan Tarik yang kemudian dinamakan Majapahit.
4.Strategi Raden Wijaya memanfaatkan kedatangan pasukan Mongol untuk menyerang dan mengalahkan Jayakatwang.
5.Pendirian Kerajaan Majapahit, setelah berhasil mengalahkan Jayakatwang dan mengusir pasukan Mongol, Raden Wijaya mendirikan Kerajaan Majapahit pada tahun 1293 dan dinobatkan sebagai raja pertama dengan gelar Kertarajasa Jayawardhana.
Reorientasi:
Dari runtuhnya Kerajaan Singasari, muncullah Kerajaan Majapahit yang kemudian menjadi pusat peradaban dan kekuasaan di Nusantara. Kisah pendirian Majapahit ini mengajarkan kita tentang pentingnya kepemimpinan, strategi, dan keberanian dalam menghadapi tantangan.
B.Kaidah kebahasaan