Hikmah konflik agama leluhur yang dirasakan saat ini
Oleh (jumatiah)
Q.S. Ali Imran [3]: 105
"Dan janganlah kamu menjadi seperti orang-orang yang bercerai berai dan berselisih setelah sampai kepada mereka keterangan yang jelas. Dan Mereka itulah orang-orang yang mendapat azab yang berat,"
indonesia dikenal dengan negara yang memiliki banyak suku dan agama serta ras-ras dan juga budaya.sehingga banyak sekali konflik yang bisa ditimbulkan atau konflik yang bisa terjadi di negara Indonesia. Mengingat banyak konflik yang pernah terjadi di Indonesia salah satunya pada tahun 1999 korban konflik kemanusian di ambon dimana konflik  ini terjadi pada 19 januari 1999.
Sebuah video dokumentasi telah diunggah oleh  CRCS UGM dalam media youtube nya yang membahas tentang konflik Antar manusia beragama yang berdurasikan 34.36 menit yang berjudul BETA MAU JUMPA.
Koflik ini diceritakan oleh seorang perempuan yang bernama Othe  itu menceritan konflik yang bertepatan dengan hari raya idul fitri perkaranya adalah tentang cekcok uang pungutan antara pemuda yang tinggal dibatu merah dengan seorang sopir angkutan umum asal Mardika.
Konflik ini dibumbui dengan masalah Agama sehingga konflik ini terjadi antar agama. Di mana dalam konflik itu banyak sekali memakan korban, korban tewas disebut mencapai 5.000 jiwa dan setengah juta lainnya mengungsi yang merasa minoritas terpaksa angkat kaki dari kampung halamanya masing-masing, muslim meninggalkan ttetangganya yang Kristen dan demikian pula sebaliknya.
Sebelum konflik kampung Batu Merah dalam dihuni mayoritas muslim mereka hidup bedampingan dengan warga lain yang berbeda agama. Dulu disana kehidupan mereka persaudaraan mereka sangant erat tapi seja terjadi konfflik semua hanya tinggal kenangan.
Semua warga Kristen mulai hidup dipengungsian dan tidak ada yang berani keluar karena jika salah jalan maka akan berakhir dengan kematian, namun didorong rasa rindu kepada tetangganya yang berda di Batu Merah Dalam Othe menyampaikan beberapa ide kepada beberapa perempuan dipengungsian sebuah ide yang cukup menakutkan bagi sebagian orang. Ide yang dibuat ialah sebuah ide untuk berkumpul dan berlebaran di Batu Merah dan mereka disambut baik oleh tetangga Othe dibatu Merah.
Sejak saat itulah tidak ada hambatan lagi bagi mereka untuk berkkunjung kekampung tetangga. Sebagai bagian dari resolusi konflik pemerintah menawarkan beberapa opsi bagi para pengungsi kembali ke tempat asal atau relokasi. Karena alasan keamamanan para pengungsi cenderu memilih relokasi dimana alasan mereka jaminan keaman diperolah oleh pemilik identitas yang sama.
Menurut Eklin Pasca konflik itu segregasi wilayah itu dimaluku semakin kuat segregasi wilayah itu berdampak pada segregasi pemikiran.
Setelah mereda konflik yang mereka alami mereka mulai bangkit untuk membangun kembali nilai persaudaraan mereka. Dengan berpisah-pisahnya kampung mereka tidak membuat mereka saling membenci.
Mereka menyadari kita adalah saudara tidak ada yang bisa mengubah wujud saudra meskipun itu agama karena saudara adalah rasa saling ingin menjaga saling menghormati sebagai nilai keanusiaaan yang ada di hati.
Hikmah dari adanya konflik ini kita bisa mencontoh prilaku mereka yang awalnya diskriminatif menjadi toleransi. Kita tidak peduli latar belakang agaanya apa, kita harus memiliki sikap kasih sayang sesama umat antar agama.
Berdasarkan hadist:
"sesungguhnya Allah hanya menyayangi hamba-hambanya yang penyayang"(HR At-Thabrani)
Para pengasih dan penyayang dikasihi dan disayang oleh Ar-Rahman (Allah yang maha pengasih lagi maha penyayang) rahmatilah yang ada di bumi maka kalian akan dirahmati yang ada dilangit"(HR Abu Dawud no 4941 dan At Tirmidzi no 1924 dan di shahih kan oleh syaikh Albani dalam as-Shahihah no 925)
Dan apa yang harus kita lakukan untuk umat saat ini? Yaitu saling bersatu memberi semangat saling menjaga saling menyayangi mengingat banyaknya manusia yang telah pergi dan terluka akibat virus corona dimana virus ini banyak sekali memakan korban dan sangat mematikan. Dimana covid-19 ini memakan semua orang tanpa memandang status sosial baik kaya atau miskin maupun tua ataupun muda.
Dan konflik ini juga mengajarkan bagaimana kita menghadapi wabah ini wabah covid-19 ini jangan dengan sikap yang egois kita harus peduli sesama harus mengerti sesama.
Berdasarkan Hadist berikut:
Dari Abu Hamzah, Anas bin Malik ra, dari Rasulullah SAW, beliau bersabda: "tidak sempurna iman seseorang di antara kalian hingga ia mencintai untuk saudranya segala apa yang ia cintai untuk dirinya sendiri berupa kebaikan (HR Bukhori dan Muslim)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H