Mengapa renang itu mengasyikan  bahkan meningkatkan kesehatan mental loh.
Renang adalah suatu kegiatan yang menggerakan tubuh secara teratur dan berulang sebagaimana kita berolah raga, dengan tujuan meningkatka stamina dan kekuatan tubuh juga meningkatkqn kesehatan jasmani kita.
Namun secara tak sadar renang pun bisa meningkatkan kesehatan mental.
Ada bberapa sebab atau alasan mengapa renang itu mengasyikan dan meningkatkan kesehatan mental.
1. Persiapan renang.
Pada saat kita akan memulai aktivitas berenang, kita berdiri dipinggir kolam dan memandangi air yang tenang, pemandangan air tersebut membawa hati kita damai dan tenang.
2. Waktu memulai berenang.
Kita memasuki air dengan mencelupkan badan dan tak sengaja kita bermain air. Kita ajak air bermain dengan gerakan-gerakan tangan dan kaki kita. Dan itu seakan membawa kita ke jiwa anak-anak. Di sini kita akan merasakan sebuah sensasi masa kecil yang bahagia ketika kita main air bersama teman-teman atau keluarga.
3. Ketika berenang
Gerakan tangan dan kaki kita ketiak berenang memainkan gerakan yang seimbang. Hal ini memunculkan keharmonisan yang besinergi. sehingga kita  merasakan adanya aktivitas yang menyenangkan.
4. Setelah berenang.
Setelah kita melakukan aktifitas berenang, badan terasa lebih bugar dan enteng. Dengan merasakan hal tersebut tentu saja akan meringkankan beban pikiran kita juga.
Dari tiga alasan tersebut alangkah baiknya kita mulai menempatkan ativitas renang sebagai salah satu hobi kita. Karena manfaatnya cukup baik buat kesehatan mental kita.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI