Mohon tunggu...
Johan Japardi
Johan Japardi Mohon Tunggu... Penerjemah - Penerjemah, epikur, saintis, pemerhati bahasa, poliglot, pengelana, dsb.

Lulus S1 Farmasi FMIPA USU 1994, Apoteker USU 1995, sudah menerbitkan 3 buku terjemahan (semuanya via Gramedia): Power of Positive Doing, Road to a Happier Marriage, dan Mitos dan Legenda China.

Selanjutnya

Tutup

Bahasa Artikel Utama

Bahasa Inggris, Awalan "in-" dan "un-" yang Bermasalah

5 Juni 2021   05:03 Diperbarui: 13 Juni 2021   21:20 3895
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
ilustrasi menulis dalam bahasa Inggris. (sumber: pixabay.com/mohamed_hassan)

Sedangkan kata-kata bahasa Inggris yang berasal dari bahasa Latin menggunakan awalan "in-," termasuk juga "im-" (impossible = tidak mungkin), "il-" (illiterate = tuna aksara), dan "ir-" (irrelevant = tidak relevan)

Para pengguna bahasa Inggris yang sangat ahli sekali pun kadang-kadang mengalami kesulitan dalam mencari tahu apakah sebuah kata berasal dari bahasa Jermanik atau Latin, atau benar-benar harus mempelajari kata-kata ini dengan susah payah untuk menambahkan awalan penegasi yang benar.

Saya amati juga, bahwa bertahun-tahun yang lalu orang Barat mulai menggunakan kata yang sangat membingungkan. Famous = terkenal, unfamous = tidak terkenal, lalu datanglah si biang kerok pemicu kebingungan itu: infamous.

Jelas "in" pada infamous haruslah merupakan sebuah awalan, tetapi jelas pula ia bukan awalan karena sudah ada kata unfamous, jadi apakah "in" ini adalah sebuah preposisi? Lebih tidak mungkin lagi karena preposisi harus diikuti oleh sebuah spasi.

Eh, usut punya usut, makna infamous adalah terkenal jahat.

Sekarang, kita lanjutkan dengan kata unfaedah:

1. Apakah awalan un- pada unfaedah dibaca "un" (sesuai lafal bahasa Inggris) atau "an" (sesuai lafal bahasa Indonesia)?

2. Jika dibaca "an", ini rancu dengan awalan "an-" yang sudah lebih dulu diadaptasi dari "in-," contoh: anorganik dari inorganic.

3. Tampaknya solusi yang logis adalah unfaedah tetap ditulis unfaedah tetapi dibaca anfaedah untuk menegaskan adanya awalan "un-."

Infamous, satu kata yang menyalahi kaidah bahasa Inggris dan menimbulkan masalah, kecuali bagi yang tidak memperhatikannya.

Jonggol, 5 Juni 2021

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bahasa Selengkapnya
Lihat Bahasa Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun