Mohon tunggu...
Jimmy S Harianto
Jimmy S Harianto Mohon Tunggu... Jurnalis - Mantan Redaktur Olahraga dan Desk Internasional Kompas

Redaktur Olahraga (1987-1993), Wakil Redaktur Opini dan Surat Pembaca (1993-1995), Redaktur Desk Hukum (1995-1996), Redaktur Desk Features dan Advertorial (1996-1998), Redaktur Desk Internasional (2000-2003), Wakil Redaktur Kompas Minggu (2003-2008), Redaktur Desk Internasional (2008-2012)

Selanjutnya

Tutup

Music Artikel Utama

Berteriak Keras-keras Setengah Abad

10 Maret 2023   07:34 Diperbarui: 10 Maret 2023   14:01 1571
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
God Bless formasi Muktamar Musik di Solo, dari kiri Abadi Soesman, Ian Antono, Ahmad Albar, Donny Fattah Gagola dan Fajar Satritama. (Foto Dokumentasi God Bless)

Maka, atmosfer musik hard rock yang memang menyuarakan kemerdekaan, menjadi cocok dalam konteks "memerdekakan diri dari keterkungkungan politik" saat itu. Dan gelora musik keras Deep Purple, didahului God Bless pada saat bersamaan kunjungan Presiden AS Gerald Ford pun seperti cocok, dengan atmosfer kebebasan musik di Senayan.

Menjadi patriotik. Saat kedatangan super grup musik Deep Purple ke Jakarta waktu itu, seolah "disambut kibaran sang saka Merah Putih". Padahal, saat itu Gubernur KDKI Ali Sadikin menginstruksikan "kantor dan rumah di sepanjang jalan dari Bandara Halim Perdana Kusuma sampai Istana Merdeka yang akan dilewati Presiden AS kudu mengibarkan bendera merah putih". Bukan untuk mengibari super grup dari Inggris.

Ya nggak papa sih. Kedatangan Grup Musik Deep Purple di Jakarta waktu itu disambut Merah Putih. Saya, sepulang dari jumpa pers dengan Deep Purple (waktu itu vokalisnya David Coverdale, yang mengganti posisi Ian Gillan) di Hotel Sahid Jaya Boulevard, sempat merasa "ge-er". Weh, kita disambut Merah Putih, nih!

Nggak tahunya, Merah Putih itu yang dikibarkan di sepanjang jalan itu untuk menyambut si boss Gerald Ford. Bukan untuk Deep Purple....*

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Music Selengkapnya
Lihat Music Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun