Berbeda dari alat pengirim dan penangkap gambar lainnya, SNG tidak mengalami keterlambatan pada penerimaanya. Terbukti saat reporter melakukan siaran langsung berita dengan pembawa berita di studio, yang akan langsung terjawab tanpa ada jeda. Alat ini biasanya digunakan saat diaran langsung di acara-acara besar yang penting.
Selain siaran langsung, reporter juga melakukan LOT (Live on Tape). Secara penyajian, teknik tersebut mirip dengan siaran langsung, dibuat seakan-akan sedang siaran langsung padahal tidak. Biasanya Live on Tape ditampilkan di jam yang berbeda, misalkan siaran dilakukan pada malam hari, namun ditayangkannya pada pagi hari keesokannya.
Dalam satu tayangan arus mudik, terdapat berbagai proses yang melibatkan peran individu dan teknologi alat. Meski tak merasakan berkesempatan mudik, hal ini menjadi tanda bahwa beberapa pekerja masih memiliki pengorbanan atas profesi yang dijalaninya. Mengingat durasi kerja yang cukup panjang dengan situasi lokasi yang berbeda-beda. Alur bekerjanya yang lebih padat dari biasanya, menjadikan tuntutan profesi reporter arus mudik menjadi lebih variatif dalam melakukan siaran.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H