Ribet selalu orang dewasa
Berganti ganti kendara
Dari sistem ke budaya
Dari politik ke agama
Lalu kembali
Lalu ganti lagi
Lalu apa yang dicari?
Yang hakiki tak dimana
Di hati
>>>>>>>>
Dan momen pun kembali berdenyut...
Menyusuri lorong di Tembok Besar Tiongkok, mengintip keseharian warga rumah susun kota Innsbruck menanti malam.
Ketika menanti pesanan di sebuah resto kecil kota Innsbruck, Sang Momen menunjukkan dirinya ke arah deretan balkon rumah susun.
Cekrek.. Cekrek... Cekrek....
Ada saatnya asyik sendiri
Ada saatnya bercengkerama
Ada saatnya tiada
>>>>>>>>
Dan momen pun berdenyut kembali...
Mengikuti kemping bersama Anak Dhuafa & Anak Jalanan, menyusuri kampung sempit di Karet Tengsin, berjumpa dengan keseharian Rusun Tanah Abang, memasuki gang di pasar ayam Jatinegara, hingga duduk-duduk di pelabuhan Sunda Kelapa.
Kala senja di pasar ayam Jatinegara, terlihat kandang yang digembok sekedarnya. Sebuah kondisi yang mengingatkan masalah pembusukan di negeri tercinta.
Cekrek.. Cekrek... Cekrek....