Dengan rutin mengonsumsi almond, baik sebagai camilan atau tambahan dalam makanan sehari-hari, Anda bisa mendapatkan manfaat nutrisi yang membantu menjaga keseimbangan tubuh dan mencegah serangan vertigo.Â
Namun, penting untuk berkonsultasi dengan dokter saraf sebelum menggunakan almond sebagai bagian dari pengobatan vertigo, terutama jika gejala yang dialami cukup parah atau berulang.
5. Minyak Esensial
Minyak esensial memiliki kekuatan luar biasa untuk mengurangi gejala vertigo termasuk mual, sakit kepala, dan pusing karena efek menenangkan.
Minyak esensial peppermint, jahe, lavender, dan lemon memiliki khasiat penyembuhan jika dihirup melalui infuser atau diencerkan dengan carrier oil.
Kamu juga dapat mengoleskan minyak esensial ini pada leher, dada, dan pelipis untuk meredakan gejala vertigo.
6. Akupresur dan Pijat
Terapi akupresur dan pijat juga bisa menjadi solusi alami untuk mengatasi vertigo. Akupresur adalah teknik pengobatan tradisional yang melibatkan pemberian tekanan pada titik-titik tertentu di tubuh untuk mengurangi gejala vertigo dan pusing.
Sebagai obat pusing kepala, kamu bisa memijat lembut pada area leher dan bahu untuk membantu mengurangi ketegangan yang sering kali menjadi pemicu vertigo.Â
Kapan Harus ke Dokter?
Segera konsultasikan dengan dokter saraf jika pusing kepala yang kamu alami disertai gejala berikut: