Bebaskan Langkah, Jalani Passion-mu
13 Tips Menjalankan Usaha sesuai Passion, by Dolly Lesmana;
1. Bisnis, bukan Usaha ‘Warungan’.
Maksudnya, bisnis itu bukan ketika kita sudah berhasil merealisasikan apa yang kita cita-citakan, namun terus mengembangkan apa yang sudah kita dapatkan.
2. Bisnis itu Harus Sustainable.
Bisnis itu harus berkelanjutan. Artinya, kita tidak boleh puas dengan bisnis yang sekarang kita jalani, harus terus berfikir, “mau dibawa kemana bisnis ini?”. Pertama, kita harus fokus, harus berinovasi, menemukan efek berganda (peningkatan), dan mencapai kesuksesan dengan tim yang hebat. Sebab, mas Dolly bilang, sekarang gak jamannya sukses sendirian. Harus sukses rame-rame.
3. Pebisnis/Pengusaha itu Capek.
Ya, Pengusaha itu, orang sudah tidur, kita masih kerja. Orang belum bangun, kita sudah kerja. Memang capek diawal, tapi InsyaAllah indah diakhir.
4. Pahami, Tipe Pebisnis Seperti Apa Anda?