Penulis
Jamilah, S.Pd
Tanggal
20-Juli 2023
Situasi:Â
Kondisi yang menjadi latar belakang masalah, mengapa praktik ini penting untuk dibagikan, apa yang menjadi peran dan tanggung jawab anda dalam praktik ini.
Kondisi yang menjadi latar belakang masalah:
Berdasarkan pengalaman  selama menjadi guru di SDN 07 Pontianak Kota masih banyak kekurangan yang dilakukan oleh guru pada saat mengajar termasuk saya sendiri sebagai salah satu pengajar di sekolah tersebut. Guru jarang sekali menggunakan media pembelajaran dan metode, serta model pembelajaran yang sesuai dengan materi pembelajaran, mereka lebih cenderung monoton dalam menyampaikan materi, sehingga peserta didik kurang memiliki motivasi dalam mengikuti proses pembelajaran. Guru lebih sering menggunakan metode ceramah dari awal pembelajaran hingga akhir. Berdasarkan permasalahan tersebut, alternatif solusi yang dapat ditawarkan adalah model Problem Based Learning.  Karena model ini dapat memicu motivasi dan aktivitas  peserta didik dalam proses pembelajaran di kelas.
Mengapa praktik ini penting untuk dibagikan :
Praktik pembelajaran ini penting untuk dibagikan karena banyak guru yang mengalami permasalahan yang sama, sehingga praktik ini diharapkan selain bisa memotivasi diri sendiri juga diharapkan bisa menjadi referensi bagi rekan guru lain.
Apa yang menjadi peran dan tanggung jawab anda dalam praktik ini :