Mohon tunggu...
Epetebang
Epetebang Mohon Tunggu... Wiraswasta - untaian literasi perjalanan indah & bahagiaku

credit union, musik, traveling & writing

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

30 Tahun Mencipta Nilai Kehidupan

9 Desember 2018   22:01 Diperbarui: 9 Desember 2018   22:37 159
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sharing & JAS Merah

Buku ini berisikan kisah-kisah, kesaksian anggota credit union; bagaiman credit union membentuk dan menanamkan nilai-nilai dalam diri individu maupun masyarakat/komunitas. Dengan membaca buku ini diharapkan memberi inspirasi, motivasi bagi Anda untuk semakin meyakni bahwa CU mampu memutus rantai kemiskinan, membuat orang dan komunitas berdaya dan semakin meningkat kualitas hidupnya.

Buku ini juga menjadi dokumentasi resmi Puskopdit BKCU Kalimantan dan empat puluh tiga credit union anggotanya karena berisi sejarah dan perkembangan lembaga-lembaga tersebut yang ditulis sendiri sehingga kebenarannya bisa dipertanggungjawabkan. Demgan membaca buku ini kita diingatkan agar jangan sekali-kali melupakan sejarah (Jas merah); namun juga jangan selalu menjadikan sejarah beban untuk masa kini.

Atas nama Pengurus, Pengawas, Manajemen, Penasihat, Komite Pusat Koperasi Kredit Badan Kordinasi Credit Union Kalimantan (Puskopdit BKCUK), perkenanlah saya menyampaikan terima kasih yang tulus untuk semua pihak yang telah, sedang dan terus berkontribusi dalam menjaga, merawat sehingga Puskopdit BKCU Kalimantan tetap tegak sebagai penjaga roh credit union, baik langsung ataupun tidak; secara lembaga maupun individu. Mereka adalah para penggerak credit union di CU primer (pengurus, pengawas, penasihat, manajemen, komite/ pokti).   

Secara khusus kami ucapkan terima kasih kepada orang-orang hebat dalam gerakan ini, yakni para pendiri, para pengurus, para pengawas, para penasihat, dan manajemen di credit union (anggota) dan di Puskopdit BKCU Kalimantan; yang telah purnabakti maupun yang sedang berkarya. Karena komitmen, dedikasi Anda, karena kita semualah, gerakan ini mampu mengarungi samudra perkoperasian selama 30 tahun ini.

Melalui momentum perayaan syukur 30 tahun ini, atas nama keluarga besar Puskopdit BKCU Kalimantan, saya mohon sudilah dibukakan maaf untuk segala kekurangan kami; untuk segala kekeliruan yang mungkin dilakukan lembaga ini.

Seraya tak henti-hentinya memanjatkan puji dan syukur kepada Tuhan Yang Mahas Kuasa; Jubata, Penompa, Nek Duwata, Sang Hyang; dengan segala kerendahan hati saya mengajak semua pegiat credit union untuk terus menyalakan spirit credit union model Raiffeisen.

"Kita adalah BKCUK; BKCUK adalah kita". Mari kita tumbuhkembangkan, kita rawat dan kita jaga Puskopdit BKCU Kalimantan ini agar selalu "sehat" sehingga berkelanjutan menjadi mercusuar misi sejati credit union ala Raiffeisen.

Akhir kata, bak sang surya yang tidak pernah berhenti memancarkan sinarnya; begitu pula dengan credit union yang tidak akan henti-hentinya roh pemandu untuk membawa orang-orang bangkit dari keterpurukan hidupnya menuju kehidupan baru yang sejahtera dan berkeadilan.*** 

Pontianak, 1 November 2018

(Artikel ini adalah Kata Pengantar dalam buku 30 Tahun CU Create Values for Peoples & Communities, 2018)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun