Kedua, otak. Bagian peringkat kedua ini, selain bertugas melayani bagian peringkat pertama, juga mengatur organ-ogan bagian di bawahnya, yakni organ peringkat ketiga, seperti: hati, limpa, dan organ-organ reproduksi. Organ bagian ketiga. Organ terbawah ini hanya bertugas mendukung dan melayani organ dari bagian atasnya.
Al-Farabi membagi negara ke dalam lima bentuk, yaitu:
Negara Utama (Al-Madinah Al-Fadilah): negara yang dipimpin oleh para nabi dan dilanjutkan oleh para filsuf; penduduknya merasakan kebahagiaan.
Negara Orang-orang Bodoh (Al-Madinah Al-Jahilah): negara yang penduduknya tidak mengenal kebahagiaan.
Negara Orang-orang Fasik: negara yang penduduknya mengenal kebahagiaan, tetapi tingkah laku mereka sama dengan penduduk negara orang-orang bodoh.
Negara yang Berubah-ubah (Al-Madinah Al-Mutabaddilah): pada awalnya penduduk negara ini memiliki pemikiran dan pendapat seperti penduduk negara utama, tetapi kemudian mengalami kerusakan.
Negara Sesat (Al-Madinah Ad-dallah): negara yang dipimpin oleh orang yang menganggap dirinya mendapat wahyu dan kemudian ia menipu orang banyak dengan ucapan dan perbuatannya.
Lebih jauh, Al-Farabi mengklasifikasikan Negara Bodoh (Al-Madinah Al-Jahilah) ke dalam enam bentuk:
Negara Primitif / Darurat (Al-Jahilah Ad-Daruriah): negara rusak yang dimana penduduknya hanya mementingkan untuk kebutuhan pokoknya terpenuhi.
Negara Kapitalis (Al-Jahilah Al-Baddalah): negara dimana penduduknya mementingkan kekayaan dan harta benda.
Negara Gila Hormat (Al-Jahilah Al-Kurama): negara dimana penduduknya hanya mementingkan kehormatan saja.