Hal ini mengajarkan anak untuk menghargai dan menghormati orang lain, meski terdengar sepeleh namun terima kasih dapat berdampak baik bagi hubungan yang terjalin. Mengajarkan anak berterima kasih secara tidak langsung mengajarkan anak untuk berempati dan mensyukuri setiap pemberian orang lain terhadapnya.
4. Mengajarkan anak untuk menghargai perbedaan
Setiap individu terlahir dengan keadaan yang berbeda-beda baik dari segi agama, budaya, fisik, ataupun yang lainnya. orang tua perlu memberi pemahaman kepada anak bahwa ketika anak berinteraksi dengan banyak orang anak akan menemui banyak sekali perbedaan, dari perbedaan itu anak tidak boleh mengejek atau mengolok-olok setiap perbedaan yang terjadi anak juga harus diajarkan untuk menghargai perbedaan itu untuk memperkokoh hubungan yang terjalin
5. Membantu anak memahami kosa kata emosi
Anak mungkin sudah merasakan beberapa emosi namun anak belum memiliki kosa kata yang cukup banyak untuk mengeskpresikan emosi yang dirasakan, bantu anak untuk memahami kosa kata emosi agar anak bisa memahami emosinya sendiri, Â jika anak tidak bisa memahami emosi dirinya sendiri lagu bagaiamana cara anak dapat memahami bahkan ikut merasakan emosi dan perasaan orang lain.
-Semoga bermanfaat-
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H